PSIS Semarang akan menjalani laga melawan Kalteng Putra di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (10/3/2019).
Sebagai tuan rumah, PSIS memiliki kesempatan besar untuk dapat meraih poin perdana dari Kalteng Putra.Sebab, Panser Biru dan Snex sebagai suporter fanatik mereka, dipastikan siap memberikan dukungan kepada anak asuh Jafri Sastra.
Baca Juga : Kalteng Putra Siap Ambil Keuntungan Absennya Arthur Bonai di PSIS
Kegagalan pada matchday pertama saat kalah 1-3 dari Persipura di arena yang sama, Rabu (6/3/2019), tidak membuat suporter patah arang.
Fan PSIS pun siap memberikan kembali dukungan dan memicu semangat para pemain tim idolnya.
Panser Biru lewat divisi kreatif mereka sudah memberikan imbauan penting kepada anggotanya yang hadir di stadion.
Baca Juga: Saat Persib Kalah dari Persebaya, Ada 635 Orang Dapat Untung
Imbauan diberikan, agar segenap suporter yang hadir nyaman dan tenang memberikan dukungan kepada PSIS Semarang.
Baca Juga : Jumpa PSIS, Gomes de Oliviera Tak Ingin Ubah Cara Bermain Kalteng Putra
Ada empat imbauan yang disampaikan oleh Panser Biru kepada anggota mereka yang akan hadir di stadion.
Pertama, tribune selatan harus steril dari spanduk korwil, karena akan dipasang spanduk raksasa.
Kedua, koreo dilaksanakan saat kick-off babak kedua antara PSIS melawan Kalteng Putra.
Ketiga, mereka memberikan akses jalan untuk tim koreo dan jika tim koreo butuh bantuan mohon dibantu.
Terakhir atau yang keempat, setiap anggota suporter PSIS Semarang wajib mengikuti arahan dari dirijen yang berada di lapangan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | instagram.com |
Komentar