"(Sedangkan) Jepang adalah negara tenis meja yang kuat. Dan China pun sebagai negara yang tak kalah kuat akan sangat bertekad memenangkannya," imbuhnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Asosiasi tenis Meja China, Liu Yi, mengungkapkan optimistis mereka dalam memenangkan proses bidding tersebut.
"Tenis meja dapat dilihat sebagai simbol negara China," ujar Liu.
"Kami memiliki tim profesional level atas dunia serta memiliki penggemar yang antusias (terhadap tenis meja) sangat banyak," ujar Liu lagi.
Baca Juga : Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2019 - Vinales Raih Pole Position
Liu juga menyatakan bahwa kota Chengdu ialah kota yang berkualitas dan sangat siap menggelar event tersebut.
Hal tersebut tak lepas dari infrastruktur canggih, pembangunan ekonomi tingkat tinggi serta budaya menarik yang dimiliki oeh Chengdu.
Kejuaraan Dunia Tenis Meja 2022 merupakan kejuaraan beregu yang akan mempertandingkan 32 tim putri dan tim putra terbaik dunia.
Sebanyak 32 tim tersebut akan dibagi menjadi 8 grup yang masing-masing grup terdapat 4 tim yang akan saling bertanding.
Kemudian dua tim teratas akan maju ke babak 16 besar dengan sistem gugur untuk meraih predikat tim terbaik.
Lionel Messi, Sang Raja Gol dan Raja Assist di Eropa Musim Ini https://t.co/fNAiMVjkNk
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 10, 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Xinhua |
Komentar