BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, mengomentari masa depan cerah tim kebanggan Kota Kembang tersebut di sepak bola Indonesia.
Persib Bandung telah memunculkan bibit-bibit muda potensial di sepak bola Indonesia.
Baru-baru ini, pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, telah mengorbit dua anak muda untuk bermain di tim senior pada musim 2019.
Kedua pemain jebolan Diklat Persib tersebut ialah Beckham Putra Nugraha dan M Syafril Lestaluhu.
Baca Juga : 2 Kebahagiaan Ezechiel N'Douassel pada Laga Terakhir Persib di Piala Presiden 2019
Radovic menyebut bahwa kedua pemain tersebut adalah masa depan cerah bagi Persib di sepak bola Indonesia.
"Di Persib ada pemain muda potensial seperti Syafril Lestaluhu dan Beckham Putra Nugraha. Tetapi mereka harus belajar dan bekerja keras," kata Radovic dikutip dari situs resmi Persib.
"Mereka harus enjoy ketika bermain dengan pemain senior. Step-by-step, saya pikir Persib memiliki masa depan yang cerah," ujarnya menambahkan.
Beckham telah diberi kepercayaan oleh Radovic untuk bermain sejak menit pertama ketika Persib melawan Perseru Serui di Piala Presiden 2019.
Hasilnya, Beckham turut mengantarkan Maung Bandung menang telak 4-0 atas Perseru pada laga terakhir Grup A Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (12/3/2019).
Meski menang, Persib telah dipastikan gugur dari ajang Piala Presiden 2019 karena tak mampu menembus dua besar klasemen Grup A.
Baca Juga : Resmi Pulang ke Real Madrid, Zidane Bisa Seret 2 Bintang Chelsea
Tim kebanggaan Kota Kembang itu hanya mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan.
Sebelumnya, Persib kalah 1-2 dari Tira Persikabo (2/3/2019) dan takluk 2-3 dari Persebaya Surabaya (7/3/2019).
Dengan ini, Persib mencatatkan dua musim terburuk menjadi tuan rumah fase grup di ajang pramusim Piala Presiden.
Pasalnya, Maung Bandung yang bertindak sebagai tuan rumah juga gagal lolos dari fase grup pada Piala Presiden 2018.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar