Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Swiss Open 2019 - Tersaji Laga Perang Saudara

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 15 Maret 2019 | 08:15 WIB
Pasangan ganda putra nasional Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra nasional Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

BOLASPORT.COM - Link live streaming Swiss Open 2019 bisa digunakan untuk menyaksikan langsung perjuangan wakil Indonesia di babak perempat final.

Pada laga perempat final Swiss Open 2019 yang digelar di St. Jakobshalle, Basel, Swiss itu, lima wakil Indonesia sudah dijadwalkan akan tampil.

Lima wakil Indonesia tersebar di tiga sektor yaitu tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran.

Di sektor ganda putri tidak ada wakil Indonesia yang lolos sedangkan di sektor tunggal putri Indonesia tidak mengirimkan wakilnya.

Di babak perempat final Swiss Open 2019, pasangan ganda putra peraih gelar juara All England Open 2019 yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sudah ditunggu lawan kuat.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi wakil Taiwan unggulan kedelapan yaitu Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Laga tersebut bakal menjadi pertemuan perdana kedua pasangan di atas lapangan pertandingan.

Sementara itu, laga perang saudara antara sesama wakil Indonesia juga akan tersaji di babak perempat final Swiss Open 2019.

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso akan melawan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga : Derita Penyakit Akut, Saina Nehwal Gagal Tampil pada Swiss Open 2019

Dengan adanya laga perang saudara ini, maka sudah bisa dipastikan akan ada satu wakil Indonesia yang lolos ke semifinal Swiss Open 2019.

Adapun, pasangan ganda campuran Indonesia yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan melawan Marcus Ellis/Lauren Smith yang menjadi wakil Inggris unggulan kedua.

Di sisi lain, Anthony Sinisuka Ginting akan bertanding melawan wakil China yaitu Lin Dan.

Laga perempat final Swiss Open 2019 untuk wakil Indonesia akan digelar mulai pukul 19.40 dan tidak akan disiarkan di stasiun televisi Indonesia.

Meski demikian, BolaSporter masih bisa menyaksikan laga perempat final tersebut melalui link live streaming berikut ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136