Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pierre-Emerick Aubameyang Beberkan Makna Selebrasi Ala Black Panther

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 15 Maret 2019 | 07:36 WIB
Selebrasi striker Arsenal, Piere-Emerick Aubameyang, menggunakan topeng Black Panther saat menghantar comeback Arsenal di Europa League
TWITTER.COM/BBCSPORT
Selebrasi striker Arsenal, Piere-Emerick Aubameyang, menggunakan topeng Black Panther saat menghantar comeback Arsenal di Europa League

BOLASPORT.COM - Striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, menjelaskan makna selebrasi ala Black Panther yang dilakukannya pada Jumat (15/3/2019) dini hari tadi.

Pertandingan leg kedua 16 besar Liga Europa di Stadion Emirates yang menyuguhkan laga antara Arsenal kontra Rennes menghadirkan kejadian unik.

Pierre-Emerick Aubameyang melakukan selebrasi ala Black Panther sesaat setelah mencetak gol kedua yang membawa Arsenal unggul 3-0 atas Rennes di menit ke-72.

Meskipun telah mencetak banyak gol bersama Arsenal, selebrasi topeng Aubameyang belum ia lakukan selama mentas di Liga Inggris.

Selebrasi dengan menggunakan tipen salah satu karakter Marvel itu pun menjadi kejutan tersendiri bagi fan The Gunners.

Baca Juga : Oezil Hadiahi Bocah Kenya Penggembala Sapi dengan Jersey Asli Arsenal

Aubameyang menjelaskan bahwa dirinya sudah merencanakan selebrasi tersebut jauh hari, tetapi pemilik nomor punggung 14 di Arsenal ini tak kunjung mendapat topeng yang pas.

Saat ditanya mengenai alasan melakukan selebrasi ala Black Panther, Aubameyang coba menjelaskannya.

"Saya butuh topeng yang menggambarkan saya dan itu adalah Black Panther," kata Aubameyang kepada BT Sport yang dilansir BolaSport.com.

"Di Afrika dan Gabon, kami disebut Tim Black Panthers," ujarnya menjelaskan.

Baca Juga : Musim Depan, Arsenal Punya Kesempatan 'Culik' Suso dari AC Milan

Aubameyang memang kerap melakukan selebrasi ala pahlawan super seusai mencetak gol ke gawang lawannya sebelum hijrah ke Arsenal.

Dirinya dikenal memakai topeng Batman dan Spiderman saat masih bermain bersama Borussia Dortmund.

Berkat dua gol dan aksinya menggunakan topeng Black Panther, Arsenal akhirnya lolos ke perempat final Liga Europa setelah unggul agregat 4-3 atas Rennes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : joe.co.uk, Btsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
16
37
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
16
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
17
23
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X