BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto harus rela tersingkir di babak kedua Swiss Open 2019.
Yulfira/Jauza kalah 20-22, 12-21 saat melawan wakil Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva, dalam laga yang berlangsung pada Jumat (15/3/2019) dini hari WIB.
Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto sebenarnya sempat memiliki peluang untuk memenangkan gim pertama tatkala meraih game point pada kedudukan 20-16.
Namun demikian, Yulfira/Jauza akhirnya harus merelakan gim pertama tersebut setelah kehilangan enam poin secara beruntun.
Jauza Fadhila Sugiarto mengakui pada saat game point itu, dia merasa terburu-buru untuk menuntaskan gim pertama dengan kemenangan.
Pemain 19 tahun ini juga mengakui kehilangan poin sempat membuatnya merasa kepikiran.
Baca Juga : Swiss Open 2019 - Hilang Momentum, Wakil Indonesia Menyerah di Tangan Stoeva Bersaudari
"Waktu game point itu, lawan pertahanannya semakin rapat, sedangkan saya buru-buru," kata Jauza dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Waktu poin 18 ada bola tanggung malah dilepas, saya kira itu out. Saya kepikiran, sayang sekali itu harusnya dapat poin," ujar dia menambahkan.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar