BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra mengaku jika PSM Makassar calon lawan timnya di matchday ketiga Grup C Piala Presiden 2019 adalah tim yang solid.
PSIS Semarang akan menjalani laga melawan PSM Makassar di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (16/3/2019).
Pertandingan ini penting bagi PSIS untuk meraih tiket ke babak delapan besar Piala Presiden 2019.
Sebab, saat ini tim Laskar Mahesa Jenar baru mengumpulkan tiga poin dari hasil kemenangan 1-0 melawan Kalteng Putra pada Minggu (10/3/2019).
Baca Juga : Jadwal Piala Presiden 2019 Hari Ini - Duel Dua Tim Juara demi Tiket 8 Besar
PSM Makassar pun dipastikan tidak lagi berpeluang lolos, setelah kalah pada dua laga terakhir masing- masing melawan Kalteng Putra dan Persipura.
Namun meski begitu, Jafri Sastra tidak ingin menganggap remeh kekuatan PSM Makassar.
Dia menilai, PSM Makassar adalah tim yang solid apalagi baru saja meraih kemenangan 7-3 atas Lao Toyota Fc pada laga kedua Grup H Piala AFC 2019.
Pertandingan itu digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (13/3/2019).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar