BOLASPORT.COM - Sebanyak 8 tim akan berlaga di babak perempat final Liga Champions yang undiannya berlangsung pada Jumat (15/3/2019) mulai pukul 18.00 WIB.
Ke-8 tim tersebut adalah Manchester City, Juventus, Manchester United, Tottenham Hotspur, Barcelona, Porto, Ajax Amsterdam, dan Liverpool.
Menyimak sepak terjang 8 tim ini sejak fase grup, bisa dicari siapa perempat finalis yang performanya paling lemah sampai mencapai babak 8 besar.
Dua wakil Liga Inggris, Liverpool dan Manchester United, ternyata menjadi dua tim dengan pencapaian paling minim di babak-babak sebelumnya.
Dari 8 laga yang sudah dilalui, Liverpool dan Manchester United sama-sama mengalami 3 kali kekalahan dan hanya 4 kali menang.
Jumlah gol memasukkan dan selisih gol mereka pun minim dibandingkan kontestan yang lain.
Liverpool hanya mencetak 12 gol dan kebobolan 8 dengan selisih gol +4. Sementara Manchester United malah cuma bikin 10 gol, kebobolan 7, selisih gol +3.
Baca Juga : Undian Liga Champions - 4 Tim di 8 Besar, Biasanya Ada Derbi Inggris
Kalau ada tim terlemah, pasti ada yang paling kuat. Untuk yang satu ini, dengan ukuran kemampuan menjaga diri dari kekalahan, Barcelona adalah jagoannya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar