BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Korea Selatan, Chang Ye-na/Jung Kyung-eun, memastikan langkah mereka berlanjut ke babak final turnamen Swiss Open 2019.
Chang Ye-na/Jung Kyung-eun mendominasi jalannya permainan pada babak semifinal Swiss Open 2019 yang berlangsung di St Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu (16/3/2019).
Berhadapan dengan unggulan kedua asal Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva, Chang/Jung justru tampil menekan dan tak memberikan ruang sedikit pun bagi pasangan lawan.
Chang/Jung pun sukses menghentikan langkah Stoeva bersaudari dengan kemenangan 21-19, 21-10.
Hasil tersebut sekaligus menambah keunggulan rekor pertemuan Chang/Jung terhadap Stoeva/Stoeva menjadi 3-0.
Keberhasilan Chang/Jung menembus babak final Swiss Open 2019 pun menjadi raihan terbaik mereka pada tahun ini.
Selain itu, final Swiss Open 2019 juga menjadi final kedua bagi mereka setelah berpasangan kembali pada akhir tahun 2017.
Chang Ye-na/Jung Kyung-eun bukanlah pasangan kombinasi baru yang dibentuk oleh tim ganda putri Korea Selatan.
Sebelumnya, mereka sudah pernah dipasangkan pada tahun 2012-2013.
Baca Juga : Swiss Open 2019 - Chen Long Tumbang, Final Sesama China Batal Terjadi
Namun pada akhir tahun 2014, kedua pebulu tangkis tersebut dipisah.
Jung Kyung-eun dipasangkan dengan Shin Seung-chan, sementara Chang Ye-na dipasangakan dengan Lee So-hee.
Meski sempat menuai banyak hasil positif, persaingan yang semakin sengit pada nomor ganda putri, khususnya dominasi Jepang, membuat kedua pasangan tersebut akhirnya ditukar kembali.
Alhasil, Lee So-hee/Shin Seung-chan kini bertengger di peringkat ketujuh dunia.
Adapun Chang Ye-na/Jung Kyung-eun, sudah berada di peringkat ke-14 dunia.
Baca Juga : Swiss Open 2019 - Perjalanan Menuju Final Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Kendati masih di luar 10 besar, Chang/Jung memiliki rekor apik dalam menghadapi ganda putri unggulan Jepang.
Bahkan, mereka memimpin keunggulan rekor pertemuan mereka terhadap ganda putri nomor satu dunia asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, dengan 3-2.
Pada babak final Swiss Open 2019, Chang Ye-na/Jung Kyung-eun bakal berhadapan dengan wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Meski mereka belum pernah bertemu sebelumnya, catatan apik Chang/Jung selama dipasangkan kembali membuat mereka akan lebih diunggulkan menang ketimbang Matsuyama/Shida.
Darije Kalezic Enggan Pesimistis meski PSM Makassar Tampil Buruk di Piala Presiden 2019 https://t.co/z0XOjqsM9Y
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 17, 2019
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com, BWF Badminton |
Komentar