Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Impor Unjuk Gigi saat Timnas U-23 Indonesia Vs Bali United

By Nungki Nugroho - Minggu, 17 Maret 2019 | 19:24 WIB
Winger timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaiman, merayakan gol yang dicetak ke gawang Bali United pada laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (17/3/2019).
YAN DAULAKA
Winger timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaiman, merayakan gol yang dicetak ke gawang Bali United pada laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (17/3/2019).

BOLASPORT.COM - Tiga pemain impor timnas U-23 Indonesia sukses unjuk gigi ketika pertandingan uji coba melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (17/3/2019).

Timnas U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan telak 3-0 pada laga uji coba melawan Bali United, Minggu (17/3/2019).

Tiga gol timnas U-23 Indonesia ini tak lepas dari peran tiga pemain impor yang baru bergabung pada awal Maret 2019.

Ketiga pemain tersebut ialah Ezra Walian (RKC Waalwijk, Liga Belanda), Saddil Ramdani (Pahang FA, Liga Malaysia), dan Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk, Liga Polandia).

Baca Juga : Timnas U-23 Indonesia Menang Telak atas Bali United di Laga Uji Coba

Saddil turut andil pada gol pertama timnas U-23 Indonesia yang dicetak oleh Gian Zola pada menit ke-8.

Sepak pojok Saddil mampu diterima dengan baik oleh Zola sebelum akhirnya melakukan tembakan memutar ke gawang Bali United.

Selanjutnya, giliran sentuhan Egy Maulana Vikri yang menjadi dalang gol kedua timnas U-23 Indonesia.

Umpan terobosan dari Egy sukses dimanfaatkan dengan baik oleh Witan Sulaeman dan membuat Garuda Muda unggul 2-0 pada menit ke-54.

Ezra Walian menutup pesta timnas U-23 Indonesia ke gawang Serdadu Tridatu melalui gol yang dicetaknya pada menit ke-68.

Peran ketiga pemain tersebut patut untuk diperhitungkan oleh pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri.

Ketiganya bisa menambah kekuatan timnas U-23 Indonesia pada kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Baca Juga : Indra Sjafri Bicara Nasib Ezra Walian di Skuat Timnas U-23 Indonesia

Namun, perjudian besar harus dilakukan oleh Indra Sjafri mengingat di posisi ketiga pemain itu terdapat nama pemain lain.

Masih ada nama Billy Keraf dan Dimas Drajad yang tidak dimainkan saat pertandingan melawan Bali United.

Semua keputusan berada di tangan Indra Sjafri dan tim pelatih.

Rencananya, setelah pertandingan ini Indra Sjafri akan mengumumkan 23 nama pemain yang dibawa ke Vietnam untuk menjalani Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Baca Juga : Vietnam Siapkan Latihan Khusus untuk Hadapi Timnas U-23 Indonesia

Tidak hanya 23 pemain, pelatih asal Sumatra Barat itu kabarnya akan membawa satu pilar lain untuk cadangan.

Timnas U-23 Indonesia akan bersaing di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 bersama Thailand, Vietnam, dan Brunei Darussalam.

Untuk bisa lolos ke putaran final, Indonesia harus mendapatkan predikat juara grup atau runner-up terbaik.

Pertandingan kualifikasi Piala Asia U-23 2020 akan berlangsung pada 22-26 Maret 2019 di Vietnam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia dan Vietnam Senasib, Sama-sama Jadi Musafir di Fase Grup ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136