Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Juventus Kalah Pertama Kali Akibat Gol Mantan Pemain yang Baru Dijual

By Septian Tambunan - Minggu, 17 Maret 2019 | 20:27 WIB
Bek Juventus, Alex Sandro (kanan), beraksi dalam laga Liga Italia melawan Genoa di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Minggu (17/3/2019).
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Bek Juventus, Alex Sandro (kanan), beraksi dalam laga Liga Italia melawan Genoa di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Minggu (17/3/2019).

BOLASPORT.COM - Juventus kalah 0-2 dari Genoa dalam laga pekan ke-28 Liga Italia di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Minggu (17/3/2019).

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Lega Serie A, Juventus memang memimpin penguasaan bola dengan 57 persen.

Namun, dari segi peluang, Genoa lebih unggul dengan 10 yang 5 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Baca Juga : VIDEO - Penyelamatan Brilian Kiper Kedua Juventus Saat Ladeni Genoa

Adapun Juventus mempunyai 3 kesempatan, tetapi tak ada yang menuju ke gawang.

Genoa nyaris unggul pada menit ke-16 ketika penyerang Arnaldo Sanabria mendapat ruang tembak di kotak penalti Juventus.

Akan tetapi, kiper Mattia Perin, yang bertugas menggantikan tugas Wojciech Szczesny tampil, brilian menepis bola.

Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

Baca Juga : Lionel Messi Sebut Ada 1 Klub Lawan Berisikan Pemain yang Tak Takut Apa Pun

Memasuki babak kedua, Genoa semakin gencar mengalirkan serangan.

Pada menit ke-72, Genoa memecahkan kebuntuan.

Menerima operan Goran Pandev, Stefano Sturaro dengan mantap melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti yang tak dapat dihalau Mattia Perin. Genoa unggul 1-0.

Baca Juga : VIDEO - Gol Jarak Jauh Mantan Pemain yang Kubur Juventus di Genoa

Sturaro merupakan mantan pemain Juventus yang baru dijual ke Genoa pada 1 Juli 2019.

Selama berseragam Juventus, Sturaro sukses meraih sembilan gelar, termasuk empat titel Liga Italia dari 2015 hingga 2018.

Tuan rumah berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-81.

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Sampaikan 5 Kalimat Usai Cetak 3 Gol untuk Juventus

Mendapat operan terobosan dari Christian Kouame, Goran Pandev yang tak melihat ke gawang langsung menghunjamkan sepakan kaki kiri keras dari dalam kotak terlarang.

Baca Juga : VIDEO - Gol Tak Lihat Gawang Penyerang 35 Tahun Pastikan Juventus Keok

Skor 2-0 untuk Genoa tetap tidak berubah hingga wasit Marco Di Bello meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Hasil ini merupakan kekalahan pertama Juventus pada Liga Italia 2018-2019.

Kendati gagal meraih poin, I Bianconeri tetap berada di puncak klasemen dengan 75 poin.

Baca Juga : VIDEO - Cuplikan 3 Gol Giroud di Liga Europa Berkategori Perfect Hat-trick

Juventus unggul 18 poin dari peringkat kedua, Napoli.

Sementara itu, Genoa bertengger di urutan ke-12 lewat torehan 33 angka.

Genoa 2-0 Juventus (Stefano Sturaro 72', Goran Pandev 81')

Baca Juga : VIDEO - Lionel Messi Cetak Gol Ketiga Barcelona dengan Gocek Bek Lyon Sampai Jatuh

Susunan pemain Genoa dan Juventus:

Genoa (4-3-3): 97-Ionut Radu; 4-Domenico Criscito, 87-Ervin Zukanovic, 32-Pedro Pereira, 17-Cristian Romero; 21-Ivan Radovanovic (44-Miguel Veloso 75'), 8-Lukas Lerager, 18-Esteban Rolon; 22-Darko Lazovic (27-Stefano Sturaro 70'), 9-Arnaldo Sanabria (19-Goran Pandev 60'), 11-Christian Kouame

Pelatih: Cesare Prandelli

Juventus (3-1-4-2): 22-Mattia Perin; 19-Leonardo Bonucci, 4-Martin Caceres, 24-Daniele Rugani; 5-Miralem Pjanic; 12-Alex Sandro, 20-Joao Cancelo (33-Federico Bernardeschi 60'), 23-Emre Can, 30-Rodrigo Bentancur (37-Leonardo Spinazzola 77'); 17-Mario Mandzukic (18-Moise Kean 73'), 10-Paulo Dybala

Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Marco Di Bello

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Legaseriea.it
REKOMENDASI HARI INI

Satu Partner Cristiano Ronaldo Hilang, Al Nassr Akhirnya Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X