"Egy memiliki kesamaan dengan seniornya seperti Yulianto (Kurniawan) dan Bambang (Pamungkas). Saat ini Egy berkarier di Liga Polandia bersama Lechia Gdansk," tulis 24h.
Selain Egy, pemain timnas U-23 Indonesia lainnya yang diulas oleh media Vietnam tersebut adalah Saddil Ramdani.
Baca Juga : 3 Modal Berharga Timnas Indonesia Menapaki Kualifikasi Piala Asia U-23
Pemain yang tak ikut bermain di Piala AFF U-22 2019 ini dinilai punya kemampuan di atas rata-rata.
"Gelandang serang yang powerful, cepat, dan agresif. Saddil Ramdani bermain untuk Pahang di Liga Malaysia," ujar 24h.
"Dia mulai dari turnamen Piala AFF U-19 hingga kini menjadi penyerang yang berbahaya di timnas U-23 Indonesia," tulis mereka.
Selain dua pemain Indonesia tersebut, media 24h juga menyebut Nguyen Quang Hai (Vietnam), Doang Van Hau (Vietnam), Supachai Jaided (Thailand), Supachok Sarachat (Thailand), dan Faiq Bolkiah (Brunei) sebagai pemain yang memiliki kualitas.
Tim Garuda Muda membawa 24 dari jumlah maksimal 23 pemain yang didafarkan untuk laga tersebut.
Dari 24 pemain tersebut, ada tiga pemain yang berlaga di luar negeri yakni Ezra Walian (RKC Waalwijk), Saddil Ramdani (Pahang FA), dan Egy Maulana (Lechia Gdansk).
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar