BOLASPORT.COM - Sesuai hasil drawing delapan besar, satu tim asal Jawa Timur dipastikan bakal menembus semifinal Piala Presiden 2019.
PSSI telah melakukan undian babak delapan besar Piala Presiden 2019 di Ruang Media Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2019).
Ini tak sekadar drawing delapan besar melainkan sekaligus penyusunan bagan hingga partai final Piala Presiden 2019.
Pada hasil drawing terdapat satu fakta menarik yakni bertemunya dua kontestan asal Jawa Timur, Persela Lamongan dan Madura United.
Baca Juga : Persebaya-Arema FC Beda Jalur, Ada Kemungkinan Piala Presiden 2019 Dapatkan Final Ideal
Persela untuk kali kedua harus menghadapi sesama wakil Jawa Timur di Piala Presiden 2019.
Sebelumnya, tim berjulukan Laskar Joko Tingkir bertemu dengan Arema FC pada Grup E Piala Presiden 2019.
Pada laga tersebut, skuat asuhan Aji Santoso sukses mempermalukan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (9/3/2019).
Persela menang tipis 1-0 atas Arema melalui gol tunggal dari striker asing, Washington Brandao, pada menit ke-41.
Sedangkan pada babak perempat final, Persela diuntungkan karena bertindak sebagai tuan rumah setelah mendapatkan predikat juara Grup E Piala Presiden 2019.
Duel antara Persela melawan Madura United akan berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan.
Baca Juga : Hasil Drawing Babak 8 Besar Piala Presiden 2019, Ada Derby Jawa Timur
Mengenai waktu pertandingan, PSSI masih belum memberikan keputusan pasti.
Tetapi yang jelas, semua pertandingan babak delapan besar Piala Presiden 2019 akan digelar pada 29-31 Maret 2019.
Dengan bertemunya Persela dan Madura United di delapan besar, otomatis Jawa Timur telah menyegel satu tiket pada babak semifinal Piala Presiden 2019.
Namun, tak menutup kemungkinan dua kontestan Jawa Timur lainnya, Persebaya Surabaya dan Arema FC, juga bisa menembus semifinal Piala Presiden 2019.
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |