Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dramatis, Garuda Select Tahan Imbang Tim Junior Klub Liga Inggris

By Nungki Nugroho - Rabu, 20 Maret 2019 | 22:47 WIB
Penyerang Garuda Select, Amiruddin Bagus Kahfi dan Sutan Zico, melakukan persiapan sebelum pertandingan melawan Huddersfield U-18 pada Rabu (20/3/2019).
INSTAGRAM MYSUPERSOCCER
Penyerang Garuda Select, Amiruddin Bagus Kahfi dan Sutan Zico, melakukan persiapan sebelum pertandingan melawan Huddersfield U-18 pada Rabu (20/3/2019).

BOLASPORT.COM - Garuda Select sukses menahan imbang tim junior dari kontestan Liga Inggris, Huddersfield U-18, pada laga uji coba, Rabu (20/3/2019).

Garuda Select mencatatkan hasil memuaskan ketika menahan imbang tim junior dari kontestan Liga Inggris, Huddersfield, pada Rabu (20/3/2019).

Seperti diketahui, saat ini tim senior Huddersfield merupakan salah satu klub papan bawah di Liga Inggris musim 2018-2019.

Setelah menang atas QPR U-17 dan Blackburn U-17, kali ini Garuda Select mampu bermain imbang 2-2 kontra Huddersfield U-18.

Huddersfield sebenarnya sempat memimpin terlebih dahulu melalui gol yang dicetak oleh Harrat (9') dan Headly (21').

Baca Juga : Spaso Merasa Canggung Saat Membela Timnas Indonesia Lawan Bali United

Namun, perjuangan tak kenal henti dari Garuda Select akhirnya terbayarkan hingga bisa menyamakan kedudukan melalui gol Yadi Mulyadi (51') dan Brylian Aldama (90+1').

Pada babak pertama, Garuda Select harus kecolongan gol cepat Huddersfield pada menit ke-9.

 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Super Soccer TV (@mysupersoccer) on

Harrat sukses memanfaatkan umpan dari sisi kiri pertahanan Garuda Select dan membuat Huddersfield U-18 unggul 1-0.

Lagi-lagi, sisi kiri pertahanan Garuda Select menjadi titik lemah menyusul terciptanya gol kedua.

Sundulan Harrat yang memanfaatkan sepak pojok masih mampu diblok kiper Garuda Select, Risky Mohammad Sudirman.

Akan tetapi, Headly sukses memanfaatkan bola muntah dan membuat Huddersfield unggul 2-0.

Pada babak kedua, Dennis Wise memasukkan Mochammad Supriadi yang menambah daya gedor Garuda Select.

Gol yang ditunggu-tunggu Garuda Select akhirnya tercipta pada menit ke-51 melalui Yadi Mulyadi.

Upaya serangan terus dilakukan Garuda Select, tetapi gol yang dinanti-nanti baru bisa diciptakan pada masa injury time.

Brylian Aldama sukses memanfaatkan umpan tarik dari Supriadi pada menit ke-90+1 dan menutup pertandingan dengan skor imbang 2-2.

Baca Juga : 6 Nama Beken Dicoret dari Timnas Indonesia untuk Jumpa Myanmar

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Super Soccer TV (@mysupersoccer) on

Garuda Select sebenarnya tampil lebih dominan, tetapi masih belum optimal dalam penyelesaian akhir.

Tercatat lebih dari tiga peluang emas tercipta di babak kedua menyusul masuknya Mochammad Supriadi.

Namun, penyelesaian akhir tampaknya masih menjadi pekerjaan rumah bagi Garuda Select.

Ini menjadi kali kedua Garuda Select meraih hasil imbang.

Sebelumnya, mereka juga pernah bermain imbang 1-1 ketika melawan Walsall FC U-18 pada 6 Februari 2019.

Setelah ini, Garuda Select akan menghadapi Charlton Athletic pada 26 Maret 2019.

Berikut sederet hasil pertandingan Garuda Select selama di Inggris:

Walsall FC U-16 5-4 Garuda Select

Walsall FC U-18 1-1 Garuda Select (6/2/2019)

Macclesfield U-17 1-8 Garuda Select (13/2/2019)

MK Dons U-17 1-2 Garuda Select (20/2/2019)

Gillingham U-17 2-0 Garuda Select (27/2/2019)

QPR U-17 0-4 Garuda Select (5/3/2019)

Blackburn U-18 0-4 Garuda Select (12/3/2019)

Huddersfield FC U-18 2-2 Garuda Select (20/3/2019)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Super Soccer TV (@mysupersoccer) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : instagram.com/mysupersoccer
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Panutan Megawati Makin Gila Karena Dekati Rekor Langka Usai Juara Bertahan Berhasil Dipecundangi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136