BOLASPORT.COM - Indonesia akan mengandalkan duet kakak beradik, Aero Sutan Aswan dan Aqsa Sutan Aswar pada Kejuaraan Dunia Jetski 2019 di Ancol.
Selain dua atlet jetski kakak beradik itu, Indonesia juga masih punya Muhammad Alfarizi, Wisnu, dan Rere untuk \ambil bagian pada kejuaraan yang berlangsung pada 27-31 Maret 2019.
Ketua Indonesia Jet Sport Boating Association (IJBA), Saiful Aswar, menegaskan jika perhelatan tersebut akan menjadi ajang bagi atlet-atlet jetski tanah air untuk menambah jam terbang.
Pasalnya, kejuaraan itu akan diikuti atlet-atlet dengan peringkat atas dunia yang berasal dari 14 negara.
Baca Juga : Dramatis, Garuda Select Tahan Imbang Tim Junior Klub Liga Inggris
Hingga saat ini, Saiful telah memastikan jika ada 32 atlet dari 22 tim yang akan ambil bagian dalam kejuaraan Dunia Jetski mendatang.
Nomor yang akan dipertandingan pada ajang tersebut di antaranya pro F1 open, amateur F1 open, dan pro F1 MA open.
Indonesia selaku tuan rumah akan menurunkan atlet-atletnya di semua nomor dengan menargetkan menjadi juara umum.
Baca Juga : Federer Mengaku Telah Masuki Masa Paling Tenang Sepanjang Karier
"Indonesia menerjunkan atlet-atletnya di semua nomor, dan terget kami adalah menjadi juara umum," tegas Saiful dikutip BolaSport.com dari antaranews.
Mengenai persiapan jelang event tersebut, Saiful Aswar optimistis gelaran itu akan berjalan lancar.
"Setelah menjadi arena cabang jetski Asian Games 2018, arena Jetski Indonesia Academy di Ancol ini masih dalam keadaan baik," ucapnya lagi.
Baca Juga : Valtteri Bottas Merasa Lebih Kuat pada Musim 2019 Pasca-GP Australia
Ayah Aero dan Aqsa itu ingin membuktikan jika arena jetski di Ancol merupakan salah satu arena jetski terbaik di dunia.
"Kemarin negara-negara di Asia sudah merasakannya saat Asian Games 2018, kini waktunya negara dunia merasakan betapa baik arena jetski Indonesia di Ancol ini," ucap Saiful mengakhiri.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Antaranews |
Komentar