BOLASPORT.COM - Sebelum menetapkan pelatih anyar untuk timnas U-19 Indonesia, PSSI lebih dulu mendata calon-calon pemain yang akan mengisi skuat Garuda Nusantara.
Sampai saat ini, belum ada yang mengisi kekosongan kursi pelatih timnas U-19 Indonesia sepeninggal Indra Sjafri, yang kini menjadi pelatih timnas U-23 Indonesia.
Sebagai persiapan membentuk timnas U-19 Indonesia kembali, PSSI memilih untuk mendata calon pemain terlebih dahulu sebelum mendapat jawaban dari pelatih incaran.
Baca Juga: Lawan Timnas U-23 Indonesia, Thailand Kehilangan Tiga Pemain Utama
Nama eks pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini sejauh ini menjadi kandidat terkuat untuk melatih timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Langkah Strategis Timnas Thailand Pascagagal di Piala Asia 2020
Baca Juga: Turnamen Internasional – Timnas Malaysia Tumbang di Depan Ribuan Fan
"Yang saat ini dilakukan tim dari PSSI adalah pendataan talent scouting anak-anak kelahiran 2001 yang berlaga di Elite Pro Academy (Liga 1) U-16 tahun lalu," kata Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria kepada wartawan.
"Karena di U-16 (Elite Pro Academy) musim lalu, kami punya regulasi 5 soal pemain kelahiran 2001. Kami juga membiasakan timnas diisi pemain yang mempunyai jenjang kompetisi cukup."
Baca Juga: Fakhri Husaini Segera Diresmikan Sebagai Pelatih Timnas U-19 Indonesia
"Sehingga, kami mendata pemain yang ada di Elite Pro Academy dan Piala Soeratin 2018, karena di Piala Soeratin ada banyak pemain kelahiran 2001," ujarnya menambahkan.
Sejauh ini, sebanyak kurang lebih 120 pemain sedang dipantau PSSI untuk mengisi skuat Garuda Nusantara.
Baca Juga: Terkini dari Timnas U-23 Vietnam Jelang Bersua Indonesia dan Thailand
Rencananya, PSSI akan mengerucutkan nama-nama calon pemain timnas U-19 Indonesia menjadi 45 nama untuk menjalani pemusatan latihan.
"Sampai saat ini, sudah ada 120 pemain yang kami pantau dan akan dilihat data-data mereka. Bila perlu, kami melakukan pemanggilan seleksi," tuturnya.
Baca Juga: List 23 Pemain Timnas U-23 Vietnam, Satu Pemain Cedera Dipertahankan
"Kami akan panggil, apabila tidak terpanggil kami akan undang ke TC timnas yang selanjutnya. Mungkin akan dimulai dengan 40/45 pemain sambil mencari 23 pemain terbaik," ucapnya.
Sedangkan kabar terkini soal Fakhri Husaini, PSSI sampai saat ini masih menunggu jawaban dari eks pemain Pupuk Kaltim itu.
"Kami (sudah) meminta kesediaannya (Fakhri Husaini) di U-19 setelah dia mengikuti coaching conference di Malaysia," ujar Ratu Tisha.
Baca Juga: Sebelum Bersua Timnas Indonesia, Jamu Taiwan dan Myanmar Gagal Menang
View this post on InstagramJadwal babak 8 besar Piala Presiden 2019. #pialapresiden2019 #piala #presiden #2019
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar