BOLASPORT.COM - Bintang Chelsea, Eden Hazard, mengaku punya tempat penyimpanan unik untuk topi istimewanya dari timnas Belgia.
Eden Hazard berpeluang mengemas 100 penampilan untuk timnas Belgia kala menghadapi timnas Siprus, Minggu (24/3/2019) atau Senin pukul 02.45 dini hari WIB.
Laga antara timnas Siprus dan timnas Belgia merupakan partai Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2020 yang dihelat di Neo GSP, Nikosia.
Bilamana turun dan mengemas 100 laga buat timnas Belgia, Eden Hazard akan mendapatkan topi kehormatan dari Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belgia (KBVB).
Baca Juga : Eden Hazard, Dari Pemain Pembangkang Jadi Idaman Real Madrid
Hanya saja, pemain 28 tahun itu memiliki jawaban yang mengejutkan saat ditanya akan disimpan di mana topi istimewa yang bakal ia peroleh.
Hazard mengatakan bahwa topi dari KBVB bakal disimpan di garasi mobil, bersama trofi-trofi lainnya.
"Biasanya, Anda akan mendapatkan sebuah topi dari Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belgia saat Anda telah mengemas 100 laga," tutur Hazard, dilansir BolaSport.com dari laman media Belgia, HLN.
"Jika mendapatkan topi itu, saya nanti akan menyimpannya di garasi bersama seluruh trofi saya yang lain," kata Hazard menambahkan.
Captain Hazard #EURO2020 pic.twitter.com/2OsK6bud0B
— UEFA EURO 2020 (@UEFAEURO) March 21, 2019
Baca Juga : Trofi Pemain Terbaik Belgia Milik Eden Hazard Jadi Mainan Sang Anak
Pernyataan ini dapat dimengerti karena beberapa waktu yang lalu Hazard mengaku tak punya lemari khusus untuk menyimpan trofi-trofi atau pun penghargaan yang pernah dimenangkan.
Bahkan, pemain Chelsea ini menjadikan piala-piala penghargaannya sebagai mainan sang anak.
Selain di garasi, beberapa trofi Hazard ada juga yang berceceran di kamar.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Hln.be |
Komentar