BOLASPORT.COM - Manajer Tim Bulu Tangkis Jepang, Park Joo-bong, tetap merasa bangga dengan pencapaian skuatnya meski gagal mempertahankan gelar kampiun Kejuaraan Beregu Campuran Asia.
Jepang hanya bisa menjadi runner-up setelah dikalahkan China dengan skor tipis 2-3 pada laga final yang berlangsung di Queen Elizabeth Stadium, Wanchai, Hong Kong, Minggu (24/3/2019).
Dua poin Jepang masing-masing disumbang oleh pemain tunggal putra Kanta Tsuneyama dan pasangan ganda putra Yugo Kobayashi/Takuro Hoki.
Sementara itu, China meraih tiga poin melalui kemenangan He Jiting/Du Yue (ganda campuran), Han Yue (tunggal putri), dan Li Yinhui/Du Yue.
"Kami adalah underdog sejak dari awal turnamen. Bisa mencapai final dengan tim cadangan adalah sebuah pencapaian. Saya bangga dengan para pemain, mereka memberikan yang terbaik," ucap Park yang dilansir BolaSport.com dari Badminton Asia.
"Pertandingan tersebut adalah duel dengan peluang 50-50 dan hasil laga final bisa saja berjalan ke arah yang lain," kata Park lagi.
Pertarungan final antara Jepang dan China memang berjalan bak rollercoaster bagi kedua tim.
China lebih dulu unggul 1-0 setelah pasangan ganda campuran He Jiting/Du Yue mengalahkan juara All England Open 2018, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Baca Juga : Gagal Persembahkan Podium, Leclerc Isyaratkan Bangkit di Bahrain
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Komentar