BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane dinilai selalu membuat keputusan atas suatu masalah berdasarkan kata hatinya.
Sisi humanisme positif yang dimiliki Zinedine Zidane tersebut dikemukakan oleh sang anak, Enzo Zidane.
Menurut Enzo, Zinedine Zidane mengedepankan perasaan yang timbul dalam keputusan yang dibuat, bahkan ketika sepakat kembali menangani Real Madrid.
Baca Juga: Fabio Cannavaro Kembali Harus Menelan Kekalahan Bersama Timnas China
"Saya percaya dengan kinerjanya dan selalu mendukungnya. Ia selalu membuat keputusan dengan hati, begitulah yang terjadi," kata Enzo, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Marca.
"Ketika Anda melakukan sesuatu dengan hati, semuanya bakal berjalan dengan baik dan saya yakin akan hal itu," tutur anak pertama sang pelatih.
Baca Juga: Zinedine Zidane Ungkap 4 Rahasia Utama untuk Jadi Pemain Hebat
Zinedine Zidane kembali menjadi juru taktik El Real mulai 11 Maret 2019.
Baca Juga: Eks Superstar AC Milan, Marco Simone Resmi Melatih Klub Liga Thailand
Praktis, pria 46 tahun tersebut pulang setelah meninggalkan Santiago Bernabeu kurang lebih 10 bulan saja.
Kepulangan sang ayah pun dinilai Enzo memungkinkan imbas positif bagi seluruh pendukung Madrid.
Baca Juga: FIFA Matchday, Negara Oseania Sebesar Jawa Tengah Ini Menang di Asia
Baca Juga : Kostum Terbaru Real Madrid, Kembali ke Era Luis Milla
Hanya, ia menyerahkan pendapat kepada pendukung, saat ditanya apakah Zinedine Zidane benar-benar orang yang tepat untuk mengembalikan kejayaan Real Madrid.
"Saya senang, sama seperti anak-anak pada umumnya kepada sang ayah. Saya harap kedatangan ayah memberi dampak sebaik mungkin," ujar Enzo.
Baca Juga: Satu Pahlawan Belanda di Euro 1988 Beri Gelar Pertama Timnas Oman
"Tetapi apakah Real Madrid berada di tangan pelatih yang baik? Itu bukanlah sesuatu yang harus saya jawab.
"Sebab hal itu adalah pertanyaan yang bisa dijawab para penggemar," kata pemuda 24 tahun ini menutup.
Baca Juga: Timnas Malaysia Selamat, Seusai Dibobol Pemain yang Dicoret Persija
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar