BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, menjelaskan soal negosiasi antara Conor McGregor dengan Donald Cerrone.
Sebelumnya, rencana duel antara Conor McGregor dan Donald Cerrone dikabarkan gagal lantaran tidak kunjung menemui kata sepakat.
Penyebab gagalnya negosiasi itu disinyalir karena Conor McGregor tidak sepakat dengan tawaran UFC yang menjadikan laganya melawan Donald Cerrone sebagai co-main event.
Padahal Conor McGregor sendiri lebih tertarik laganya melawan Donald Cerrone dijadikan sebagai main event oleh UFC.
Dana White pun mengamini hal tersebut dan membenarkan bahwa negosiasi yang digelarnya itu sudah gagal.
"Ya itu terjadi. Setiap kali saya berurusan dengan Conor, selalu ada sesuatu," kata White yang dikutip BolaSport.com dari BJPenn.
"Izinkan saya bertanya, kami akan menggelar sebuah duel kelas berat dan satunya melibatkan McGregor. Haruskah laga kelas berat itu menjadi co-main event?" ujar White menambahkan.
Sebelumnya, UFC dikabarkan sudah berharap akan adanya duel akbar antara Brock Lesnar melawan sang juara kelas berat, Daniel Cormier.
Baca Juga : Khabib Nurmagomedov Berikan Respons atas Pensiunnya Conor McGregor
Laga kelas berat tersebut diproyeksikan akan menjadi laga main event di malam yang sama dengan duel McGregor kontra Cerrone.
Lebih lanjut, White memiliki alasan mengapa pihak UFC tidak mengabulkan permintaan dari pihak Conor McGregor kala itu.
Menurutnya, McGregor yang bukan merupakan seorang juara bertahan tidak bisa dijadikan laga main event lantaran ada rencana yang melibatkan seorang juara kelas berat yakni Daniel Cormier.
"Jika saya menempatkan McGregor, yang bukan seorang juara dalam laga non-perebutan sabuk, pada main event, semua orang akan gila dan berkicau McGregor adalah anak emas," kata White.
Baca Juga : Conor McGregor Puji Khabib Nurmagomedov soal Kekalahan di Laga UFC 229
Akhirnya, Donald Cerrone pun dijadwalkan akan berhadapan dengan Al Iaquinta pada laga yang bertajuk UFC Fight Night 150 awal bulan Mei mendatang.
Sementara itu, akhirnya Conor McGregor memilih untuk pensiun dari dunia MMA yang belum dia jelaskan apa penyebab sesungguhnya.
Repsol Honda Dinilai Jenius Mengantisipasi Kepergian Marc Marquez https://t.co/aR8BZx0TPk
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 25, 2019
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar