Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan, Klub Pemilik Starting XI Termuda di 5 Liga Top Eropa

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 28 Maret 2019 | 06:40 WIB
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak ke gawang Empoli dalam laga Liga Italia di Stadion San Siro, Jumat (22/2/2019).
TWITTER.COM/ACMILAN
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak ke gawang Empoli dalam laga Liga Italia di Stadion San Siro, Jumat (22/2/2019).

BOLASPORT.COM - Apa persamaan dari Gianluigi Donnarumma, Davide Calabria, Alessio Romagnoli, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paqueta, Franck Kessie, Suso, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu di AC Milan?

Mereka adalah deretan pemain yang reguler mengisi starting XI AC Milan sejak tahun 2019 dan mereka semua masih berusia 25 tahun atau lebih muda dari itu.

Donnarumma (20 tahun), Calabria (22), Romagnoli (24), Bakayoko (24), Paqueta (21), Kessie (22), Suso (25), Piatek (23), dan Calhanoglu (25) membuat starting XI AC Milan didominasi pemain muda.

Baca Juga : Jadi Anak Angkat Ronaldo, Martunis Ungkap 3 Permintaannya yang Dikabulkan

Bahkan tidak ada pemain berusia 30 tahun ke atas dalam susunan starter I Rossoneri sejak 2019.

Dua posisi lain ditempati Ricardo Rodriguez (26) dan Mateo Musacchio (28).

Pada 2019, AC Milan memiliki starting line-up dengan rata-rata usia paling muda di antara klub-klub di 5 liga top Eropa (Inggris, Spanyol, Italia, Prancis, dan Jerman).

Baca Juga : 3 Kebobrokan AC Milan yang Harus Segera Dibenahi Gennaro Gattuso

Seperti dikutip Bolasport.com dari Opta, rata-rata usia starting XI AC Milan adalah 24 tahun 88 hari. 

Hasil di atas lapangan menunjukkan AC Milan tidak salah memberikan kepercayaan kepada banyak pemain mudanya.

Dalam 13 pertandingan di semua kompetisi sejak 2019, AC Milan hanya kalah 2 kali, yaitu di Piala Super Italia melawan Juventus 0-1 (16/1/2019) dan di Liga Italia versus Inter Milan 2-3 (17/3/2019).

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Junior: Martunis adalah Teman Terbaik Ayah Saya

AC Milan menang 8 kali, lolos ke semifinal Coppa Italia dan sekarang berada di zona Liga Champions klasemen Liga Italia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klasemen sementara kualifikasi Piala Eropa 2020. . Di posisi berapa jagoan kamu? . #euro2020 #euro2020qualifiers #pialaeropa #pialaeropa2020

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter @OptaPaolo
REKOMENDASI HARI INI

Sempat Terjangkit Virus, Persib Kekeh Boyong David da Silva ke Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136