Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Gol Roket Thierry Henry Songsong Pesta Invincibles

By Ahmad Tsalis - Kamis, 28 Maret 2019 | 15:30 WIB
Penyerang Legendaris Arsenal, Thierry Henry, mencetak gol roket melawan Manchester United pada pekan ke-30 Liga Inggris musim 2003-2004 di Stadion Highbury.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Penyerang Legendaris Arsenal, Thierry Henry, mencetak gol roket melawan Manchester United pada pekan ke-30 Liga Inggris musim 2003-2004 di Stadion Highbury.

BOLASPORT.COM - Striker legendaris Arsenal, Thierry Henry, mencetak gol roket saat menghadapi Manchester United pada ajang Liga Inggris musim 2003-2004.

Tepat 15 tahun silam, tepatnya tanggal 28 Maret 2004, Stadion Highbury menjadi saksi aksi menakjubkan Thierry Henry bersama Arsenal.

Tepatnya saat Arsenal menjamu Manchester United dalam gameweek ke-30 Liga Inggris musim 2003-2004.

Thierry Henry yang menjadi starter Arsenal kala itu, memecah kebuntuan bagi tim tuan rumah pada menit ke-50.

Menariknya, gol pesepak bola asal Prancis tersebut membuat seisi Stadion Highbury yang dipadati 38.184 penonton sontak bergemuruh.

Baca Juga : Arsenal Inginkan Titisan Radja Nainggolan sebagai Pengganti Ramsey

Pasalnya, gol yang dilesakkan Henry dicetak dengan cara yang luar biasa, yakni sepakan keras bak roket dari luar kotak penalti.

Kronologinya, setelah Jose Antonio Reyes tak menemukan ruang untuk bergerak karena dikepung bek Man United, ia menggulirkan bola ke kanan dan diterima penyerang kelahiran 1977 itu.

Henry yang sadar tak ada satu pun pengadang di depannya, langsung menghunjamkan bola dengan kaki kanannya.

Alhasil, bola meluncur kencang dan membuat kiper Setan Merah, Roy Carrol, cuma bisa terguling lalu telentang lantaran luput menghalau si kulit bulat.

Gol tersebut menjadi lesakan ke-22 Henry di Premier League musim itu.

Baca Juga : Punya Dana Rp 844 Miliar, Suporter Arsenal Ingin Beli Bek Bayern Muenchen 

Meski begitu, keunggulan satu gol The Gunners sirna karena Man United mampu menyamakan kedudukan berkat gol Louis Saha empat menit jelang laga rampung.

Pertandingan akhirnya ditutup dengan skor seri 1-1.

Pada akhir musim, Henry menjadi top scorer Liga Inggris musim 2003-2004 dengan membungkus 30 gol.

Tak berhenti di situ, Arsenal juga ikut berpesta lantaran menggondol juara dengan rekor tak terkalahkan alias Invincibles.

Tim besutan Arsene Wenger mampu menempuh musim Invincibles dengan hasil 26 kemenangan dan 12 kali imbang.

Tiada tim yang mampu menyamai rekor tersebut sepanjang sejarah Premier League hingga saat ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : transfermarkt.com, twitter.com/Arsenal
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Son Heung-min Cetak Gol ke-50, Korea Selatan Menang 4 Kali Beruntun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X