BOLASPORT.COM - Keputusan Manchester United memberi kontrak permanen untuk Ole Gunnar Solskjaer, bisa jadi menghancurkan strategi transfer Barcelona.
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, dikabarkan tengah menjadi target transfer raksasa Liga Spanyol, Barcelona.
Barcelona memandang penyerang berusia 21 tahun tersebut sebagai suksesor ideal untuk Luis Suarez yang kini telah berusia 32 tahun Januari kemarin.
Rashford sebenarnya masih memiliki kontrak hingga musim panas 2020 dengan United masih mempunyai opsi untuk memperpanjang kontrak sang pemain setahun.
Baca Juga : Jelang Laga Man United Vs Watford, Rashford Mulai Latihan Ringan
Meski menjadi incaran, Rashford dikabarkan bakal menolak tawaran bermain bersama Blaugrana dan berkomitmen bersama Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, alasan di balik keputusan tersebut salah satunya ialah kesempatan bermain yang lebih banyak di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Rashford berhasil membukukan lima gol dan dua assist sejak Solskjaer mengambil alih kemudi klub dari pelatih asal Portugal, Jose Mourinho.
Baca Juga : 5 Calon Pemain Buangan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar