Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Bangga, Zidane Tak Janji Gareth Bale Bertahan di Real Madrid

By Henrikus Ezra Rahardi - Minggu, 31 Maret 2019 | 07:45 WIB
Penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale, merayakan gol ke gawang Celta Vigo dalam laga La Liga Spanyol, Sabtu (16/3/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/GARETHBALE11
Penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale, merayakan gol ke gawang Celta Vigo dalam laga La Liga Spanyol, Sabtu (16/3/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

BOLASPORT.COM - Meskipun bangga atas pencapaian Gareth Bale, Zinedine Zidane tak jamin sang pemain bakal bertahan di Real Madrid untuk musim 2019-2020.

Pemain asal Wales, Gareth Bale, sempat mendapat pujian atas penampilannya bersama Real Madrid.

Pujian tersebut dilontarkan oleh sang pelatih, Zinedine Zidane.

Meskipun melontarkan pujian, Zinedine Zidane tak menggaransi masa depan Bale di Real Madrid.

Baca Juga: Zidane Rusak Rencana Juventus Datangkan Marcelo dari Real Madrid

Gareth Bale sempat tampil mengesankan dengan mencetak gol pada laga pertama Zidane yang kembali melatih Madrid.

Bale mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada laga yang berakhir manis dengan skor 2-0.

Baca Juga: Dikerjai Pemain Barcelona Sampai Ketakutan, Jurnalis Real Madrid Tak Terima

Musim ini, mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut berhasil mencetak 14 gol dari 35 penampilan bersama Real Madrid di semua kompetisi.

Namun, Bale masih juga mendapat kritik keras, lantaran tak menunjukkan penampilan terbaik pasca hengkangnya Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, saat ditanya mengenai Bale, Zidane hanya menjawab: "Kami akan memainkan dan mengamatinya di sepuluh pertandingan mendatang".

Zidane tahu kapasitas Bale sebelumnya, tetapi masa depannya di Madrid masih butuh penilaian kembali pada pertandingan sisa.

"Saya tak ingin berbicara soal musim 2019-2020, kami punya 10 pertandingan sisa. Bale adalah anggota penting skuat, kami tahu apa yang ia lakukan di sini, khususnya di final Liga Champions."

Baca Juga: Juventus Nyaris Terkendala Rekrut Cristiano Ronaldo dari Real Madrid

"Tak ada orang yang dapat mengejek apa yang ia lakukan. Kami tahu ia dapat membawa sesuatu untuk tim dan kami bakal mengandalkannya," ucap Zidane menambahkan.

Zinedine Zidane bakal berusaha untuk membawa Real Madrid menang dari Huesca dalam laga pekan ke-29 Liga Spanyol, di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (1/4/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Daily Mail
REKOMENDASI HARI INI

Kali Terakhir Liverpool Menang Lawan Real Madrid, Kapten Terlama The Reds Menggila dan Iker Casillas Dipaksa Pungut Bola 4 Kali

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136