Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bobol Dua Kali, Real Madrid Nyaris Gagal Menang dari Tim Juru Kunci

By Ade Jayadireja - Senin, 1 April 2019 | 03:57 WIB
Gelandang Real Madrid, Dani Ceballos, mencetak gol ke gawang Huesca dalam partai Liga Spanyol di Estadio Santiago Bernabeu, Minggu (31/3/2019)
TWITTER.COM/REALMADRID
Gelandang Real Madrid, Dani Ceballos, mencetak gol ke gawang Huesca dalam partai Liga Spanyol di Estadio Santiago Bernabeu, Minggu (31/3/2019)

BOLASPORT.COM - Real Madrid susah payah merebut kemenangan saat bersua tim papan bawah Huesca dalam laga pekan ke-29 Liga Spanyol 2018-2019, Minggu (31/3/2019).

Mentas di kandang sendiri, Estadio Santiago Bernabeu, Real Madrid menuntaskan perlawanan Huesca dengan skor 3-2.

Gol Los Blancos datang dari Isco, Dani Ceballos, dan Karim Benzema.

Adapun skor Huesca tercipta atas nama Juan Hernandez dan Xabier Etxieta.

Salah satu hal menarik dalam laga kali ini adalah gawang Madrid dikawal oleh Luca Zidane, anak dari pelatih Zinedine Zidane.

Baca Juga : Tak Mainkan Mauro Icardi Lagi, Inter Milan Takluk 0-1 dari Lazio

formasiBaca Juga : Formasi Los Galacticos Jilid III Idaman Zidane, Bikin Merinding

Namun, ketika pertandingan baru berjalan tiga menit, bocah berusia 20 tahun itu sudah kebobolan.

Ia gagal menahan sepakan Juan Hernandez dari umpan Ezequiel Avila.

Itu menjadi tembakan pertama yang mampir ke gawang Luca.

Tertinggal satu bola, Madrid lantas meningkatkan intensitas serangan.

El Real menebar ancaman serius melalui sepakan jarak dekat Karim Benzema pada menit ke-14, tetapi masih bisa diamankan kiper Santamaria.

Baca Juga : Starting XI Real Madrid Vs Huesca - Zidane Mainkan Anak Sendiri

Gempuran tim tuan rumah baru membuahkan gol pada menit ke-25 lewat kaki Isco.

Bermula dari sebuah kemelut, eks bintang Malaga itu menyambar bola liar di mulut gawang yang tak terkawal.

Skor 1-1 terjaga hingga interval pertama selesai.

Selepas turun minum, ada tiga gol tambahan yang tercipta.

Madrid lebih dulu mendapatkan gol pada menit ke-62.

Baca Juga : Gelandang yang Didambakan Real Madrid Berharga Rp2,4 Triliun

Diawali umpan sundulan Benzema, Dani Ceballos meneruskannya ke gawang dengan tendangan melayang.

Selang 12 menit kemudian, Huesca gantian membalas melalui gol sundulan Xabi Etxeita dari umpan Moi Gomez.

Benzema pun muncul sebagai penyelamat Madrid pada masa-masa genting.

Pada menit ke-89, striker kebangsaan Prancis itu memastikan kemenangan tim tuan rumah lewat golnya dari tendangan ke pojok gawang.

Baca Juga : VIDEO - Ceploskan Gol ke Gawang Espanyol, Messi Deja Vu 7 Tahun Lalu

Papan skor tak berubah sampai terdengar bunyi panjang peluit.

Kemenangan ini tak mengubah posisi Madrid di klasemen.

Mereka tetap menghuni tangga ketiga dengan koleksi 57 poin.

Sementara itu, Huesca juga masih terdampar di dasar tabel (22 poin).

Baca Juga : Musim Depan, Gareth Bale Kemungkinan Besar Pergi dari Madrid

Real Madrid 3-2 Huesca (Isco 25', Dani Ceballos 62', Karim Benzema 89; Juan Hernandez 3', Xabier Etxieta 74')

Real Madrid (4-3-3): 30-Luca Zidane, 4-Sergio Ramos, 6-Nacho, 12-Marcelo, 18-Marcos Llorente (7-Mariano Diaz 79'), 19-Alvaro Odriozola, 21-Brahim Diaz (17-Lucas Vazquez 64'), 22-Isco (15-ederico Valverde 75'), 24-Dani Ceballos, 11-Gareth Bale, 9-Karim Benzema

Pelatih: Zinedine Zidane

Huesca (5-3-2): 13-Santamaria, 3-Etxeita, 14-Jorge Pulido, 2-Martin Mantovani, 12-Javier Galan, 23-Damian Musto, 6-Moi Gomez, 21-Yengel Herrera, 17-Christian Rivera (20-Juan Anor 78'), 19-Ezeuiel Avila (22-Enric Gallego 63'), 9-Juan Hernandez (11-Alex Gallar 82')

Pelatih: Francisco

Wasit: Javier Estrada

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Jadwal 10 pertandingan BIGMATCH yang akan tayang di tv nasional bulan April 2019. . Jagoan kalian main kapan nih? #live #matchday #schedule

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport. com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X