Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Argentina 2019 - Kalah dari Rossi, Dovizioso Kecewa dengan Kinerja Bannya

By Agung Kurniawan - Senin, 1 April 2019 | 14:46 WIB
Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso melakukan selebrasi usai  melakoni seri MotoGP Argentina, Minggu (31/3/2019)
twitter.com/ANDREADOVIZIOSO
Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso melakukan selebrasi usai melakoni seri MotoGP Argentina, Minggu (31/3/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Mision Winow Ducati, Andrea Dovizioso, tidak begitu puas dengan kinerja ban belakang yang berjenis soft saat melakoni seri kedua MotoGP 2019, MotoGP Argentina, Minggu (31/3/2019) waktu setempat.

Pembalap tim Mission Winnow Ducati itu hanya mampu finis pada urutan ketiga setelah tak kuasa mengejar laju pembalap veteran dari tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi.

Dovizioso memasang ban belakang berjenis soft dengan harapan ban itu mempunyai daya cengkram yang mumpuni guna mendongkrak performanya untuk menangi balapan pada seri kedua ini.

Namun, hal sebaliknya harus diterima pembalap asal Italia itu, laju Dovizioso bersama motor Desmosedici malah melambat, hingga akhirnya Dovizioso harus rela berdiri di podium ketiga.

Hasil itu membuat Dovizioso tidak begitu senang, meski dirinya menargetkan untuk meraih podium di Argentina.

Baginya, faktor ban yang membuat dia harus rela finis pada urutan ketiga.

"Saya tak begitu senang dengan kinerja ban saya, selama balapan di sini karena kecepatan saya tak cukup mampu untuk mendekati Rossi dan itu adalah hal yang tak mengenakkan," ucap Dovizioso dikutip BolaSport.com dari laman MotoGP.

Baca Juga : Media Officer Persija Minta The Jak Mania Hadir di Markas Ceres

Baca Juga : Paul Pogba Diusulkan Jadi Kapten Manchester United Selanjutnya

"Ya, Rossi memang punya ban yang berbeda tapi saya tak tahu apakah ban jenis medium bisa lebih baik bagi saya," ujar Dovizioso.

"Daya cengkeramnya turun dengan sangat signifikan dan itu adalah hal yang aneh, karena saya tidak begitu ngotot ketika balapan. Itulah sebabnya kenapa saya tidak terlalu senang dengan ini," ucap pembalap berusia 33 tahun itu.

Dengan hasil podium ketiga ini, Dovizioso harus rela turun satu strip ke posisi dua dengan mengoleksi 41 poin di bawah Marc Marquez yang kini telah mengumpulkan 45 poin.

Seri MotoGP berikutnya akan digelar di Amerika Serikat(AS) tepatnya di Circuit of the Americas, Austin, Texas pada 12-14 April 2019 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : MotoGP.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136