BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menyatakan tidak memiliki perasaan buruk meskipun masih menganggur.
Hingga saat ini Jose Mourinho memang belum berkecimpung di dunia kepelatihan sejak pisah dengan Manchester United pada 18 Desember 2018.
Meskipun dalam masa menganggur, Jose Mourinho mengaku tidak mempermasalahkan status tanpa pekerjaan tetap.
Baca Juga : Manchester United Sikat Watford, Solskjaer Bungkam Kritik Louis van Gaal
"Saya saat ini tidak melatih tim mana pun, tetapi hal itu tidak membuat saya sakit hati," tutur Jose Mourinho, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato.
"Sekarang saya memiliki waktu untuk memikirkan hal-hal lainnya," kata Mourinho menambahkan.
Pria asal Portugal tersebut sempat dihubung-hubungkan dengan Real Madrid akhir bulan Februari lalu.
Mourinho dirumorkan bakal menukangi klub yang ia tangani pada 2010-2013 itu.
Baca Juga : Dambakan Liga Prancis, Jose Mourinho Bisa Berbelok ke Jerman
Namun, hingga Madrid memecat Santiago Solari, justru Zinedine Zidane yang datang dan ditunjuk pada 11 Maret 2019.
Andai Mourinho yang menangani El Real, maka ia hanya menganggur tiga bulan saja.
Akan tetapi, mantan pelatih Chelsea, Inter Milan, dan FC Porto itu menegaskan hanya akan kembali melatih pada musim depan.
"Saya akan kembali ke dunia manajerial musim depan. Saya memilih untuk tidak mulai melatih suatu tim hingga musim depan bergulir," kata Mou lagi.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar