BOLASPORT.COM - Pemain PSM Makassar, Rizky Pellu tak mau timnya terpeleset saat kedatangan tamu asal Filipina, Kaya FC, pada ajang Piala AFC 2019.
PSM Makassar akan menjamu Kaya FC pada matchday ketiga fase Grup H Piala AFC di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019).
Rizky Pellu pun menargetkan kemenangan buat PSM Makassar yang juga berambisi merebut puncak klasemen dari tangan Kaya FC.
Baca Juga : Misi Kaya FC Mengharumkan Sepak Bola Filipina Lewat Piala AFC
Saat ini puncak klasemen masih ditempati Kaya FC dengan torehan 4 poin (+5), unggul selisih gol dari PSM yang tempati posisi kedua dengan poin yang sama (+4).
"Alhamdulillah semua siap untuk bertandingan besok (Selasa), ini kandang kami. Kami harus berusaha untuk bisa meraih kemenangan di sini," kata Rizky Pellu kepada wartawan, Senin (1/4/2019).
"Saya belum tahu tentang kualitas lawan bagaimana, yang jelas kami tetap fokus ke tim kami saja. Apa yang diinstruksikan pelatih harus kami jalankan di pertandingan besok," ujarnya menambahkan.
Pemain yang baru memperkuat timnas Indonesia pada laga persahabatan kontra tuan rumah Myanmar itu mengaku tak mengalami kendala fisik untuk main bersama PSM.
"Alhamdulillah baik-baik saja (setelah perkuat timnas Indonesia), kondisi saya juga baik dan siap untuk pertandingan besok," tuturnya.
"Kalau bisa menang besar ya Alhamdulillah. Tetapi yang penting semoga PSM bisa menang sekalipun tidak dengan skor besar," ucap pemain kelahira Maluku itu.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar