BOLASPORT.COM - Manchester United tidak lagi berminat mendatangkan pemain sayap Real Madrid, Gareth Bale, karena keputusan pelatih mereka, Ole Gunnar Solskjaer.
Ole Gunnar Solskjaer sudah menentukan kriteria pemain yang akan coba ia datangkan ke Manchester United musim depan.
Dilansir BolaSport.com dari Independent, Solskjaer menginginkan pemain muda dan cepat di Man United musim depan.
Gareth Bale yang saat ini menginjak usia 29 tahun tidak lagi masuk hitungan Solskjaer.
Baca Juga: Arsenal Incar Andoni Zubizarreta untuk Posisi Direktur Olahraga
Solskjaer menginginkan pemain yang saat ini masih berusia di bawah 25 tahun.
Incaran pertama Solskjaer adalah bek kanan Crystal Palace, Aaron Wan-Bissaka, yang masih berusia 21 tahun.
Selain itu, Solskjaer juga mengincar Jadon Sancho dari Borussia Dortmund yang berusia 18 tahun.
Baca Juga: Solskjaer Punya Andil Tentukan Direktur Teknik Baru Manchester United
Keputusan Solskjaer ini membuat Bale semakin kesulitan mencari klub baru untuk musim depan.
Real Madrid memang belum memutuskan nasib Bale saat ini.
Baca Juga: Piala AFC 2019 – Tertinggal Dulu, Klub Singapura Ini Pesta di Kamboja
Akan tetapi, sang pemain diprediksi akan hengkang musim depan setelah gagal tampil konsisten sepanjang musim ini.
Kini setelah Man United mundur, Bale harus mencari klub lain yang meminati jasanya.
Baca Juga: Bukti Baru, Liga Singapura Mulai Keluar dari 'Kekuasaan' Pihak Asing
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | independent.co.uk |
Komentar