BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald/Annisa Saufika, melaju ke babak kedua Malaysia Open 2019, 2-7 April.
Tiket babak kedua didapat Ronald/Annisa Safika setelah menumbangkan unggulan ketujuh, Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong), 21-14, 19-21, 21-14, pada laga babak pertama yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (3/4/2019).
Kedua pasangan tercatat belum pernah bertemu sebelumnya sehingga Ronald/Annisa mengantongi keunggulan 1-0 setelah laga ini.
Jalannya pertandingan
Ronald/Annisa sempat tertinggal 2-4 pada gim pertama sebelum mereka menyamakan kedudukan 4-4.
Baca Juga : Hasil Malaysia Open 2019 - Kena Cedera, Agatha/Fadia Terpaksa Menyerah
Selanjutnya, kedua pasang pemain terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga skor 8-8.
Ronald/Anisa menjauh 11-8 setelah mencetak tiga poin beruntun.
Selepas jeda interval, Ronald/Annisa memegang kendali sepenunya laga dan memastikan gim ini jadi miliknya.
Berbekal kemenangan pada gim pertama, Ronald/Annisa memimpin gim kedua 3-1.
Tang/Tse berusaha mendekat 4-7. Namun, Ronald/Anisa mempertahankan keunggulan pada interval 11-9.
Setelah interval, Tang/Tse berhasil mencatat skor imbang 11-11 seusai mencetak empat poin berturut-turut.
Akan tetapi, Ronald/Anisa menjauh 13-11 dan 14-12.
Selanjutnya reli-reli panjang mewarnai laga tersebut. Tang/Tse terus menipiskan selisih poin hingga 14-15 xdan berbalik memimpin 16-15.
Ronald/Anisa berusaha mendekat 17-19. Namun, Tang/Tse meraih game poin 20-18.
Ronald/Anisa sempat menambah satu poin sebelumnya yang dibalas Tang/Tse dengan memaksa terjadinya rubber game.
Baca Juga : Hasil Malaysia Open 2019 - Menyerah Dalam Dua Gim, Fitriani Tersingkir
Pada gim penentuan, Ronald/Anisa memimpin dengan 5-1. Tang/Tse berusaha mendekat 3-7.
Namun, Ronald/Annisa mempertahankan keunggulan 10-4. Tang/Tse berusaha mengejar ketinggalan 7-10 dan ditutup Ronald/Annisa dengan memimpin pada interval 11-7.
Setelah interval, Ronald/Annisa mempertahankan ritme permainan 13-8.
Tang/Tse berusaha mendekat 11-15.
Ronald/Annisa selanjutnya menjauh hingga mencetak angka 21 lebih dulu.
Sebelumnya, pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melaju ke babak kedua setelah menyingkirkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, 21-16, 21-14.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar