The Citizens membukukan gol kedua pada menit ke-44 lewat sepakan kaki kiri Leroy Sane dari dalam kotak penalti yang memanfaatkan operan dada Gabriel Jesus.
Sane terlibat dalam 24 gol dari 21 penampilan Manchester City di Stadion Etihad pada berbagai ajang musim ini.
Baca Juga : VIDEO - Gol Jarak Jauh Pemain 22 Tahun Manchester United Tembus Jari Kiper
Rinciannya, Sane menyumbangkan sembilan gol dan 15 assist.
Hasil kontra Cardiff membuat Manchester City memenangi 23 dari 25 pertandingan kandang di semua kompetisi musim 2018-2019 dan cuma menelan dua kekalahan.
Raihan tiga poin pun mengantarkan Man City menggeser Liverpool dari posisi pertama.
Anak-anak asuh Pep Guardiola kini berada di pucuk klasemen Premier League dengan 80 poin.
Baca Juga : VIDEO - Sepakan Dahsyat Suarez Tutup Hujan 8 Gol Villarreal Vs Barcelona
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | bbc.com, Squawka.com |
Komentar