BOLASPORT.COM - Zinedine Zidane disinyalir telah meminta Real Madrid untuk mendatangkan Eric Bailly, musim panas 2019.
Bek asal Pantai Gading, Eric Bailly, santer disebut bakal dijual oleh Manchester United, setelah pada musim ini gagal menunjukkan penampilan terbaik.
Mantan bek Villarreal ini kesulitan memberikan performa yang diharapkan sehingga hanya tampil dalam 17 pertandingan di semua kompetisi musim 2018-2020.
Hal itu membuat pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, tidak berniat untuk mempertahankan Baily dan memilih mencari bek baru pada musim panas 2019.
Baca Juga : Kalah dari Valencia, Zidane Enggan Salahkan Pemain Real Madrid
Baca Juga : Casemiro : Real Madrid Harus Bekerja Keras untuk Musim Depan
Situasi Bailly yang tidak menentu di Old Trafford sedang dipantau oleh Real Madrid.
El Real disinyalir berminat untuk mendatangkan Bailly guna menambal keroposnya lini belakang.
Selain itu, sang pelatih, Zinedine Zidane, dilaporkan merupakan penggemar berat Bailly dan secara personal telah memasukkan pemain berusia 24 tahun tersebut dalam daftar belanjanya.
Apablila hengkang ke Spanyol, Bailly tak perlu sulit beradaptasi, lantaran sempat menghabiskan karier bersama Espanyol dan Villarreal sebelum hijrah ke Manchester United pada 2016.
Sementara soal biaya transfer Baily, Manchester United memasang banderol sekitar 35 juta pound, atau sekitar 650 miliar rupiah.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar