BOLASPORT.COM - Pembalap dari tim Repsol Honda, Marc Marquez, memberikan komentarnya setelah momen di belakang podium Sirkuit Termas de Rio Hondo tersebar.
Sesaat setelah merayakan podium di seri MotoGP Argentina 2019, Marc Marquez dan pembalap Monster Energy Yamaha yaitu Valentino Rossi terekam kamera berjabat tangan di belakang podium.
Hal tersebut sempat menjadi bahan pemberitaan berbagai media lantaran keduanya sempat tidak saling berjabat tangan sejak seri MotoGP San Marino 2018 pada September 2018 lalu.
Marc Marquez pun mengomentari berbagai pemberitaan yang sudah meluas soal momen jabat tangannya dengan Valentino Rossi.
"Semua hal yang terjadi dengan Valentino langsung menarik banyak perhatian," kata Marquez yang dilansir BolaSport.com dari EFE.
"Saya pikir itu karena dia adalah pembalap yang paling dikenali di grid maupun di luar grid," ujar Marquez menambahkan.
Lebih lanjut, pembalap berjulukan Baby Alien itu juga mengaku bahwa Rossi menolak jabat tangannya saat sesi konferensi pers di MotoGP San Marino 2018 lalu disebabkan kesalahannya.
Marquez mengakui aksinya di seri MotoGP Argentina 2018 yang membuat Rossi terjatuh memang merupakan sebuah kesalahannya saat bermanuver.
Baca Juga : Valentino Rossi dan Tekad Menaklukkan Circuit of the Americas
"Saya pikir apa yang terjadi tahun lalu, saya tidak keberatan mengakuinya bahwa itu adalah kesalahan saya dan itulah mengapa saya saat itu datang untuk meminta maaf," tutur Marquez.
"Hal terpenting adalah mengetahui bahwa Anda sudah membuat kesalahan, tetapi tahun ini ceritanya sudah banyak berubah," kata dia memungkasi.
Musim 2018 merupakan musim yang berat bagi Marc Marquez karena relasinya kembali memanas dengan Valentino Rossi.
Marc Marquez dinilai Valentino Rossi sengaja menjatuhkannya saat sesi balapan pada MotoGP Argentina 2018.
Setelah sesi balapan berakhir, Marc Marquez yang datang ke garasi milik Valentino Rossi untuk meminta maaf ternyata justru mendapat penolakan dari kru tim Yamaha.
Valentino Rossi dan Tekad Menaklukkan Circuit of the Americas https://t.co/OXx79Enmpx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 4, 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | EFE |
Komentar