Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Final Piala Presiden 2019 - Arema FC Vs Persebaya di Partai Puncak

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 7 April 2019 | 06:00 WIB
Logo Piala Presiden
BOLASPORT.COM
Logo Piala Presiden

BOLASPORT.COM - Partai final Piala Presiden 2019 dijadwalkan digelar dengan format kandang dan tandang, tak seperti edisi-edisi sebelumnya.

Partai final Piala Presiden 2019 akan berbeda dengan edisi-edisi sebelumnya.

Pada Piala Presiden 2015, 2017, dan 2018, partai final dimainkan satu kali alias single match.

Babak final Piala Presiden 2015 dan 2018 dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Baca Juga : Daftar Top Scorer Piala Presiden 2019 - Duo Striker Lokal Arema FC Vs Bomber Persebaya

Sementara pada 2017 partai final dihelat di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, karena SUGBK tengah direnovasi.

Hal berbeda terjadi pada partai final Piala Presiden 2019 yang akan dimainkan dua kali dengan format kandang dan tandang.

Baca Juga : Diego Costa Kartu Merah Usai Protes Depan Muka Wasit, Barcelona Seri 

Partai final pertama akan dimainkan pada 9 April sedangkan leg kedua digelar pada 12 April 2019.

Menurut Anggota Steering Committee Piala Presiden 2019, Cahyadi Wanda, perubahan format di partai final bertujuan untuk memberikan hiburan kepada suporter.

"Format kandang tandang akan menghadirkan drama lebih karena kami tahu kalau bermain di SUGBK, kami tidak bisa mengakomodir seluruh suporter yang datang," ucap Cahyadi Wanda.

Baca Juga : Jejak Tim Promosi Terulang di Piala Presiden 2019 oleh Kalteng Putra

Cahyadi Wanda optimistis laga home and away pada final Piala Presiden 2019 bakal lebih ramai ketimbang edisi sebelumnya.

Sebab, suporter tuan rumah nantinya bisa memenuhi bangku tribune stadion kandang mereka tanpa harus datang ke SUGBK.

Skuat Arema FC di Piala Presiden 2019.
PSSI.ORG
Skuat Arema FC di Piala Presiden 2019.

Baca Juga : Hasil Lengkap Liga Italia - Comeback Klimaks Juventus Saat Jamu AC Milan

Dengan begitu, tim finalis Piala Presiden 2019 akan mendapatkan dukungan yang lebih besar karena adanya sistem home and away tersebut.

"Dengan format kandang tandang setiap tim yang bermain dapat dukungan maksimal dari penonton," kata Cahyadi Wanda.

Berikut jadwal partai final Piala Presiden 2019:

Leg 1: 9 April 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Leg 2: 12 April 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang.

LAGA PANAS JADI PAMUNGKAS

Duel striker Persebaya, Amido Balde dengan bek Madura United, Jaimerson Xavier di lafa semifinal leg kedua Piala Presiden 2019.
PERSEBAYA.ID
Duel striker Persebaya, Amido Balde dengan bek Madura United, Jaimerson Xavier di lafa semifinal leg kedua Piala Presiden 2019.

Final Piala Presiden 2019 mempertemukan dua tim rival, Persebaya Surabaya dan Arema FC.

Kedua tim tersebut, Persebaya dan Arema FC, sama-sama meraih kemenangan pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2019.

Baca Juga : Sudah Teken Kontrak, Pemain Asal Korea Selatan Batal Gabung Persib

Persebaya menang 1-0 atas Madura United sementara Arema FC menghajar Kalteng Putra dengan skor 3-0.

Pada leg kedua Arema FC mengamuk dengan menggulung Kalteng Putra dengan skor 3-0 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (5/4/2019).

Laga Kalteng Putra Vs Arema FC di semifinal leg kedua Piala Presiden 2019 du Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (5/4/2019).
APUNK/BANJARMASINPOST.CO.ID
Laga Kalteng Putra Vs Arema FC di semifinal leg kedua Piala Presiden 2019 du Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (5/4/2019).

Seluruh gol Arema FC dicetak di babak pertama oleh Dedik Setiawan (9'), Johan Alfarizi (20'), dan Ricky Kayame (39').

Dengan kemenangan tersebut, Arema FC menang agregat 6-0 atas Kalteng Putra dan berhak mengamankan tiket lolos ke partai final Piala Presiden 2019.

Baca Juga : Pelapor Kasus Iwan Budianto Dikabarkan Cabut Laporan

Adapun Persebaya Surabaya menang dramatis atas Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, pada Sabtu (6/4/2019) .

Sempat tertinggal 0-1 dari Madura United, Persebaya bangkit dan akhirnya menang 3-2 atas Madura United.

Gol-gol Persebaya dibukukan oleh Otavio Dutra (60'), Amido Balde (81'), dan Hansamu Yama Pranata (90+4').

Selebrasi penyerang Amido Balde memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.
PERSEBAYA.ID
Selebrasi penyerang Amido Balde memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.

Baca Juga : Hasil Liga Spanyol - Messi Pimpin Barcelona Hancurkan Atletico dalam 2 Menit

Sementara gol Madura United dilesakkan Aleksandar Rakic (55') dan Alberto Goncalves (67').

Kemenangan 3-2 atas Madura United itu membuat Persebaya berhak berlaga di partai final Piala Presiden 2019.

Persebaya akan menantang Arema FC dalam partai final yang digelar dengan format kandang dan tandang itu.

Tim Bajul Ijo menjadi tuan rumah pada leg pertama tanggal 9 April 2019, kemudian Arema FC tuan rumah leg kedua pada tanggal 12 April 2019. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Derbi Jawa Timur di Final Piala Presiden 2019. #pialapresiden2019 #persebayasurabaya #aremamalang

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Ronaldo Cetak Gol ke-915 pakai Kaki Terlemah, Makan Korban Tim Papan Tengah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X