Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Menarik dari Rangkaian Laga Final Malaysia Open 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 7 April 2019 | 18:58 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra China, Lin Dan, melakukan selebrasi seusai memenangi poin.
tacticalbadmintonclub.com
Pebulu tangkis tunggal putra China, Lin Dan, melakukan selebrasi seusai memenangi poin.

BOLASPORT.COM - Turnamen bulu tangkis Malaysia Open 2019 yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, resmi berakhir pada hari ini, Minggu (7/4).

Lima juara pun telah dicatatkan namanya dalam daftar kampiun turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut.

Kelima juara Malaysia Open 2019 ialah Lin Dan (tunggal putra), Tai Tzu Ying (tunggal putri), Li Junhui/Liu Yuchen (ganda putra), Chen Qingchen/Jia Yifan (ganda putri), dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong (ganda campuran).

Selain mencatatkan nama-nama itu ke dalam daftar juara, laga final Malaysia Open 2019 juga memiliki sejumlah fakta menarik.

Salah satunya ialah keberhasilan Lin Dan meraih titel kampiun lagi setelah "berpuasa" sejak 6 Mei 2018.

Kali terakhir Lin Dan menjuarai sebuah turnamen ialah New Zealand Open 2018.

Saat itu, Lin Dan tampil sebagai juara setelah menundukkan Jonatan Christie (Indonesia) pada babak final.

Berikut lima fakta menarik dari final Malaysia Open 2019 yang dirangkum BolaSport.com.

1. Dominasi China nyaris menyapu bersih gelar juara

Skuat bulu tangkis China tampil begitu dominan pada Malaysia Open 2019.

Hal ini ditunjukkan dengan keberhasilan tujuh wakil mereka menembus babak final.

Baca Juga : Superpole WSBK Aragon 2019 - Bautista Lanjutkan Dominasi atas Rea

Enam wakil di antaranya bahkan menciptakan all Chinese final.

Artinya, tiga gelar juara sudah ada di tangan.

Predikat-predikat kampiun itu akhirnya diraih oleh Lin Dan (tunggal putra), Li Junhui/Liu Yuchen (ganda putra), Chen Qingchen/Jia Yifan (ganda putri), dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong (ganda campuran).

Satu-satunya yang lepas dari tangan China ialah gelar juara tunggal putri.

Titel kampiun pada nomor itu diraih oleh pemain nomor satu dunia asal Taiwan, Tai Tzu Ying, yang sukses mempertahankan gelar.

Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, melakukan selebrasi setelah memastikan diri ke final All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (9/3/2019).
ALL ENGLAND BADMINTON
Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, melakukan selebrasi setelah memastikan diri ke final All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (9/3/2019).

2. Tai Tzu Ying bukukan hat-trick

Keberhasilan Tai Tzu Ying meraih gelar nomor tunggal putri pada Malaysia Open 2019 tak sekadar mempertahankan gelar.

Lebih dari itu, pencapaian Tai tersebut sekaligus membawa dia membukukan hat-trick titel kampiun pada Malaysia Open.

Sebelumnya, Tai juga berhasil naik podium jawara pada Malaysia Open 2017 (BWF Superseries) dan Malaysia Open 2018 (BWF World Tour Super 750).

Tahun ini, Tai meraih gelar juara setelah mengalahkan Akane Yamaguchi (Jepang) dengan skor 21-16, 21-19.

Baca Juga : Pol Espargaro Akui Menikmati Duel dengan Sang Kakak pada MotoGP

3. Jepang gigit jari di Negeri Jiran

Kegagalan Akane Yamaguchi memenangi laga final atas Tai Tzu Ying menjadi awal nirgelar para pemain Jepang pada Malaysia Open 2019.

Setelah Yamaguchi takluk di tangan Tai, hasil serupa juga dialami Takeshi pasangan ganda putra Kamura/Keigo Sonoda.

Juara bertahan Malaysia Open itu gagal mengulang kejayaan pada tahun sebelumnya setelah ditundukkan wakil China, Li Junhui/Liu Yuchen, secara straight game (12-21, 17-21).

Dengan dua hasil tersebut, tim bulu tangkis Jepang pun dipastikan gigit jari di Negeri Jiran.

Ganda campuran China, Zheng Siwei (kanan) dan Huang Yaqiong (kiri), saat memamerkan medali juara.
BADMINTON INDONESIA
Ganda campuran China, Zheng Siwei (kanan) dan Huang Yaqiong (kiri), saat memamerkan medali juara.

4. Dua juara bertahan kembali naik podium kampiun

Berbeda dengan nasib Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang gagal mempertahankan gelar juara, dua juara bertahan lainnya justru mampu kembali naik podium kampiun.

Kedua jawara itu adalah Tai Tzu Ying dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Tai mempertahankan gelar juara tunggal putri setelah mengatasi Akane Yamaguchi, sedangkan duet Zheng/Huang keluar sebagai kampiun seusai memenangi perang saudara atas Wang Yilyu/Huang Dongping, 21-17, 21-13.

Baca Juga : Pol Espargaro, Isyaratkan Kebangkitan KTM Saat Membalap di Jerez

5. Lin Dan raih gelar juara lagi

Pebulu tangkis legendaris China, Lin Dan, membuat kejutan besar dengan tampil sebagai juara tunggal putra Malaysia Open 2019.

Padahal, Lin datang ke Axiata Arena dengan status pemain non-unggulan.

Performa dia dalam 11 bulan terakhir juga tidak konsisten.

Namun, di Malaysia, yang merupakan negara asal rival abadi sekaligus sang sahabat, Lee Chong Wei, Lin mampu tampil luar biasa.

Lin tercatat berhasil menyingkirkan tiga pemain unggulan dalam perjalanannya menuju podium kampiun.

Pertama, dia mengalahkan pemain unggulan ketiga dari Taiwan, Chou Tien Chen, 13-21, 21-19, 21-19.

Pebulu tangkis tunggal putra asal China, Shi Yuqi.
twitter.com/WXiaoli_YYang
Pebulu tangkis tunggal putra asal China, Shi Yuqi.

Kedua, Lin menundukkan rekan senegaranya yang menjadi unggulan kedua, Shi Yuqi, dengan skor 21-19, 16-21, 21-12.

Terakhir, Lin memenangi duel sesama wakil China, Chen Long, pada laga final.

Chen yang merupakan pemain unggulan ketiga diatasi Lin melalui permainan rubber game dengan skor 9-21, 21-17, 21-11.

Melalui kemenangan atas Chen itulah, Lin pun memutus periode puasa gelar juaranya yang sudah berjalan Mei tahun lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Rossi-Lorenzo Saja Lewat, Karisma Marc Marquez Sudah Bikin 1 Bos Ducati Luluh

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X