BOLASPORT.COM - Daftar pemain tersubur Liga Champions 2018-2019 masih dikuasai megabintang FC Barcelona, Lionel Messi.
Hingga melewati babak 16 besar Liga Champions, Lionel Messi bercokol di pucuk klasemen top scorer dengan koleksi delapan gol dari enam penampilan.
Ia memiliki tabungan gol yang sama dengan Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen.
Namun, Messi berhak duduk di peringkat teratas karena punya tiga assist.
Sementara itu, Lewandowski belum sekali pun mencatatkan umpan berbuah gol.
Bintang Ajax Amsterdam, Dusan Tadic, bercokol di tangga ketiga dengan perolehan enam gol beserta tiga assist.
Moussa Marega ada di peringkat keempat lewat kontribusi enam gol dan dua assist buat FC Porto.
Adapun peringkat kelima diisi oleh Edin Dzeko dari AS Roma (lima gol dan empat assist).
Baca Juga : 5 Pemain Ini Tak Akan Muncul Lagi Sampai Akhir Musim 2018-2019
Baca Juga : Asisten Pelatih Man United Ungkap Perbedaan Lionel Messi Saat Ini
Lalu, bagaimana dengan Cristiano Ronaldo?
Koleksi gol CR7 cuma setengah dari milik Messi.
Superstar Juventus itu hanya berdiri di peringkat ke-13 klasemen top scorer dengan empat gol.
Nama-nama di atas, kecuali Dzeko dan Lewandowski, masih berpeluang menambah pundi-pundi gol karena klub mereka lolos ke perempat final.
5 Besar top scorer Liga Champions hingga melewati babak 16 besar:
- Lionel Messi (Barcelona) - 8 gol
- Robert Lewandowski (Bayern Muenchen) - 8 gol
- Dusan Tadic (Ajax Amsterdam) - 6 gol
- Moussa Marega (FC Porto) - 6 gol
- Edin Dzeko (AS Roma)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | express, Uefa.com |
Komentar