BOLASPORT.COM - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, akan memanfaatkan pengalaman yang mereka miliki saat bermain pada babak perempat final Singapore Open 2019.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak perempat final usai menang atas sesama pasangan Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, pada babak 16 Besar, Kamis (11/4/2019).
Mereka menang 21-7, 21-11 pada laga di Singapore Indoor Stadium, Singapura, itu.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja pun akan bertemu wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, pada esok hari.
Laga nanti bukan pertemuan pertama Hafiz/Gloria dengan Chan/Goh.
Kedua pasangan bersua pada BWF World Tour 2018, yang berakhir dengan kemenangan Chan/Goh, 21-14, 21-12.
"Kami pernah bertemu Chan/Goh dan kalah. Karena itu, kami berdua akan belajar dari pengalaman."
"Permainan sebelumnya akan jadi bahan pembelajaran ke depannya," ucap Hafiz Faizal dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
Baca Juga : Cara Juergen Klopp Posisikan Henderson, Berbicara dari Hati ke Hati
Ketika disinggung soal kemenangan atas Rinov/Pitha, Gloria menilai permainannya dan Hafiz sudah padu sejak gim pertama.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar