BOLASPORT.COM - Comeback pasangan ganda campuran Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, tsmpaknya masih memiliki kendala setelah mereka terhenti pada babak kedua Singapore Open 2019.
Singapore Open 2019 menjadi turnamen kedua sebagai laga comeback dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Akan tetapi, mereka masih belum menemukan ritme permainan mereka kembali setelah tersingkir pada babak kedua Singapore Open 2019.
Langkah duet kidal tersebut terhenti di tangan pasangan India, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N Sikki.
Tang/Tse yang berstatus unggulan kelima itu kalah setelah berjibaku dalam pertandingan tiga gim 17-21, 21-6, 21-19.
Debut comeback Tang/Tse sebenarnya telah terjadi pada pekan lalu, tepatnya pada Malaysia Open 2019.
Namun, mereka justru langsung tersingkir pada babak kesatu setelah kalah dari wakil Indonesia, Ronald/Annisa Saufika.
Baca Juga : Singapore Open 2019 - Berbeda dari Lin Dan, Tai Tzu Ying Lebih Sabar
Tang/Tse memang sempat hiatus dalam beberapa bulan terakhir lantaran cedera bahu yang dialami Tse.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF |
Komentar