Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs Chelsea - Hazard: Kami Akan di Posisi 4 Besar, jika...

By Ahmad Tsalis - Minggu, 14 April 2019 | 18:15 WIB
Winger Chelsea, Eden Hazard, merayakan golnya dengan Emerson Palmieri dalam laga pekan ke-33 Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion Stamford Bridge, 8 April 2019.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Winger Chelsea, Eden Hazard, merayakan golnya dengan Emerson Palmieri dalam laga pekan ke-33 Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion Stamford Bridge, 8 April 2019.

BOLASPORT.COM - Bintang Chelsea, Eden Hazard, menyebut syarat timnya finis empat besar klasemen Liga Inggris musim ini.

Perebutan urutan ketiga dan keempat Liga Inggris musim 2018-2019 begitu ketat.

Pasalnya, nyaris setiap pekan baik Chelsea, Manchester United, Tottenham Hotspur, dan Arsenal bergantian mengisi posisi tersebut.

Eden Hazard pun mengaku sadar bahwa Chelsea berada dalam persaingan yang sulit untuk mengakhiri musim ini di peringkat empat besar.

Hal itu ia ungkapkan jelang laga pekan ke-34 Liga Inggris antara Liverpool dan Chelsea di Stadion Anfield, Minggu (14/4/2019) pukul 22.30 malam WIB.

Baca Juga : Liverpool Vs Chelsea - Pesan Penting Klopp pada Seluruh Penggemar

"Kami punya lima laga lagi untuk dimainkan," ujar Hazard, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Tentu saja, sulit untuk berada di posisi empat besar karena kami bukanlah satu-satunya tim yang menginginkannya.

"Ada Tottenham, Arsenal, dan Man United. Mereka tim yang bagus dan sama-sama ingin ada di urutan empat besar," kata Hazard menambahkan.

Bintang Chelsea, Eden Hazard.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Bintang Chelsea, Eden Hazard.

Chelsea saat ini mendekam peringkat empat klasemen dengan 66 poin.

Namun, poin mereka rawan disamai oleh peringkat enam Arsenal (63) yang belum melakoni laga pekan ke-34.

Meski begitu Hazard menilai tak mustahil bagi The Blues finis di posisi empat besar asalkan mampu mengalahkan tim mana pun.

"Kami adalah Chelsea. Jika mampu mengalahkan siapa pun, kami akan ada di peringkat empat besar dan kami ingin finis di sana pada hingga akhir musim nanti," katanya Hazard.

Baca Juga : Live Streaming RCTI Liverpool Vs Chelsea - Laga Paling Menentukan

Di sisi lain, The Blues musim ini absen bermain di Liga Champions karena cuma nangkring di urutan lima klasemen akhir Premier League musim lalu.

Musim depan, mereka bisa kembali bermain di ajang antarklub paling keren di Eropa itu dengan jalur alternatif, yakni menjuarai Liga Europa pada musim ini.

Chelsea sudah mengantongi kemenangan 1-0 atas Slavia Praha pada leg pertama babak perempat final.

Kendati demikian, Hazard tetap ingin timnya tak lengah untuk finis di urutan empat besar Liga Inggris

"Kami harus lolos, sederhana. Kami ingin bermain di Liga Champions musim depan," ujar Hazard.

"Jadi, satu-satunya solusi adalah berada di empat besar atau memenangkan Liga Eropa," ucap pesepak bola 28 tahun ini lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

18 tim yang akan meramainkan Liga Indonesia 2019, jagoan kalian yang mana nih? #ligaindonesia #liga1 #pssi #ptlib #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : chelseafc.com
REKOMENDASI HARI INI

Ingin Kontrak Mo Salah Diperpanjang, Arne Slot dan Robertson Kompak Beri Tekanan ke Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136