Kini, ia merasa senang tetap bisa bermain di Indonesia bersama Semen Padang.
"Saya tentu bahagia dan sangat senang bisa bergabung dengan Semen Padang FC. Di sini semua orang ramah. Semen Padang adalah tim besar dengan pemain-pemain hebat di dalamnya," kata Sardon dikutip BolaSport.com dari situs resmi Semen Padang.
Baca Juga : Victor Juffo Alami Cedera Parah, Semen Padang Berburu Striker Baru
Pemain asal Argentina itu bertekad untuk bisa membawa tim barunya menembus papan atas klasemen Liga 1 2019.
"Saya berharap bisa memberikan semua kemampuan terbaik saya di sini dan target saya bisa membawa tim ini ke posisi teratas di Liga Indonesia (Liga 1 2019)," tuturnya mengakhiri.
Skuat Kabau Sirah telah menggenapi kuota asing lantaran sebelumnya telah merekrut Shukurali Pulatov (bek tengah), Mario Barcia (gelandang), dan Karl Max Berthelemy (striker).
Musim ini, Semen Padang berstatus sebagai tim promosi setelah edisi sebelumnya harus berjuang di kasta kedua yaitu Liga 2 2018.
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | semenpadangfc.co.id |
Komentar