BOLASPORT.COM - CEO Ducati, Claudio Domenicali, menyebut jika performa apik timnya pada MotoGP 2019 telah membuat publik Italia Bangga.
Mission Winnow Ducati menjadi penantang serius Honda dan Yamaha dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP musim ini.
Terbukti, Ducati mampu berbicara banyak melalui performa Andrea Dovizioso pada tiga balapan awal MotoGP 2019.
Walau gagal meraih podium pada MotoGP Americas 2019, Dovizioso selalu menunjukkan penampilan yang bagus.
Baca Juga : Silvio Escobar Berharap Diturunkan Saat Persija Jamu Ceres Negros
Bahkan pembalap Italia itu untuk sementara mampu memuncaki klasemen kejuaraan dunia pembalap MotoGP 2019.
Atas performa awal musim yang bagus inilah, Claudio Domenicali menyebut jika timnya telah membuat publik Italia bangga.
"Kami memiliki motor dan pembalap yang hebat. Ducati telah membuktikan dirinya kepada dunia," ucap CEO Ducati itu dilansir BolaSport.com dari tuttomotoriweb.
"Ducati akan selalu berjuang guna meraih podium kemenangan pada setiap balapan. Ini akan membuat publik Italia makin bangga dengan Ducati," ucap Domenicali mengakhiri.
Baca Juga : Tekad Kidambi Srikanth untuk Bangkit Usai Diterpa Badai Cedera
Meski demikian, perjuangan Ducati untuk mengantarkan Andrea Dovizioso menjadi juara dunia masih sangat pangang.
Pasalnya, MotoGP 2019 masih menyisakan 16 seri untuk digelar hingga pertengahan November nanti.
MotoGP 2019 sendiri baru akan menggelar seri keempat di Spanyol pada 3-5 Mei 2019 mendatang.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Tuttomotorioweb.com |
Komentar