BOLASPORT.COM - Pembalap muda binaan Astra Honda Motor (AHM), Azryan Dheyo Wahyumaniadi, menjuarai balapan kedua seri perdana ajang balap Thailand Talent Cup di Thailand Circuit, Nakom Phatom, Thailand (21/4/2019).
Sebelumnya, Azryan juga meraih tempat kedua pada balapan pertama, Sabtu (20/4/2019).
Dheyo merupakan pembalap alumni Astra Honda Racing School (AHRS). Pada balapan TTC, dia memulai dari posisi ke-4.
Dia pun langsung bersaing di grup terdepan sebelum menyalip kompetitornya asal Filipina dan masuk ke posisi ke-2.
Dheyo mempertahankan posisinya tersebut hingga garis finish.
Pada race kedua, laju Dheyo belum berhenti. Pembalap berusia 13 tahun itu bersaing di grup terdepan bersama wakil tuan rumah.
Baca Juga : Lolos Seleksi, 15 Pembalap Belia Siap Timba Ilmu di Astra Honda Racing School
Mendekati lap akhir, Dheyo memanfaatk momentum jatuhnya pembalap pesaingnya untuk meraih posisi pertama hingga finis.
“Saya sangat senang dapat menyelesaikan balap dengan baik. Saya berupaya tampil maksimal dan bersaing di grup terdepan sejak balap dimulai. Alhamdulilah saya dapat finish di podium pertama. Terima kasih atas doa dan dukungannya,” ujar Dheyo.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Astra Honda Motor |
Komentar