BOLASPORT.COM - Tim promosi Liga 1 2019, PSS Sleman harus mengawali kiprahnya di kompetisi kasta tertinggi Indonesia dengan berat.
Hal itu terkait jadwal yang dirilis PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyatakan kalau PSS Sleman akan menghadapi tiga tim papan atas di partai awal.
Baca Juga: Eks Persib Hat-trick, PSIM Yogyakarta Menang 10-0 atas Tim Asal Jakarta
Pada laga debut Liga 1 2019, PSS Sleman harus bertandang ke markas PSM Makassar, Kamis (9/5/2019).
Lalu, PSS akan menjamu juara bertahan Persija Jakarta, Senin (20/5/2019).
Kemudian berselang empat hari, PSS kembali bertandang melawan kampiun Liga 1 2017, Bhayangkara FC, Jumat (24/5/2019).
Baca Juga: Asa Baru Bek Timnas Indonesia untuk Kariernya di Liga Thailand 2019
Tiga tim itu juga begitu mentereng dalam beberapa musim terakhir dan telah serius melakukan persiapan.
Terlebih saat ini, Persija dan PSM juga bermain pada Piala AFC 2019.
Namun,pelatih PSS, Seto Nurdiantoro menyatakan siap tempur meski berjumpa dengan lawan yang kuat.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Tribunjogja.com |
Komentar