BOLASPORT.COM - Liverpool sedang berharap-harap cemas menunggu hasil pertandingan derbi Manchester antara Manchester United dan Manchester City yang akan berlangsung pada Rabu (24/4/2019) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 dini hari WIB.
Liverpool saat ini unggul dua poin dari Manchester City di klasemen sementara Liga Inggris 2018-2019.
Para penggemar Liverpool tentu berharap Manchester United mampu meraih poin ketika menjamu Manchester City di Stadion Old Trafford.
Baca Juga : Liverpool Boleh Optimistis, Man United Masih Unggul Rekor Duel atas Man City
Namun, harapan suporter The Reds bisa gagal terwujud, mengingat Man United sedang dalam tren negatif.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer baru saja dihancurkan oleh Everton 0-4 di Stadion Goodison Park, Minggu (21/4/2019).
Bek Liverpool, Virgil van Dijk, pun menilai Manchester United perlu berjuang untuk dirinya sendiri.
Baca Juga : Juergen Klopp Tahu Manchester United Tak Bisa Diandalkan Bantu Liverpool
"Manchester United perlu berjuang untuk diri mereka sendiri agar menang saat melakoni derbi," kata Van Dijk seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.
"Man United kini tengah berjuang untuk lolos ke Liga Champions. Liverpool tidak ada kaitannya dengan perjuangan mereka."
"Mereka jelas butuh kemenangan dan hasil itu sedikit membawa keuntungan bagi kami," ujar Van Dijk menambahkan.
Liverpool baru saja mengalahkan Cardiff City 2-0 dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris akhir pekan lalu.
Baca Juga : Jumpa di Liga Champions, Liverpool Bisa Bikin Barcelona Angkat Koper
Kemenangan tersebut membawa The Reds mengoleksi 88 poin dari 35 pertandingan di Liga Inggris.
Selanjutnya, Liverpool akan melawan tim yang sudah dipastikan terdegradasi, Huddersfield Town, pada Jumat (26/4/2019) dalam partai pekan ke-36 Liga Inggris.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | liverpoolecho.co.uk |
Komentar