BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra senior asal China, Lin Dan, mengaku siap memperebutkan tiket menuju Olimpiade 2020, di Tokyo, Jepang.
Juara Malaysia Open 2019 tersebut masih bertekad untuk tampil pada Olimpiade kelima sepanjang karier bulu tangkisnya.
Dilansir BolaSport.com dari BadmintonPlanet.com, Lin Dan tengah mempersiapkan diri dalam memasuki periode kualifikasi Olimpiade 2020 yang dimulai pada 29 April mendatang.
Baca Juga : Lee Yong-dae Masih Pede Bersaing dengan Ganda Putra Elite Dunia
Salah satunya adalah dengan mengikuti Kejuaraan Asia 2019 sebagai ajang pemanasan.
Pada turnamen tersebut, beberapa kejutan terjadi pada nomor tunggal putra.
Banyak para unggulan kandas di tangan para pemain non unggulan.
Berkaca dari fakta itu, Lin Dan pun turut angkat bicara soal persaingan tunggal putra menuju Olimpiade Tokyo 2020 yang dianggapnya akan jauh lebih sulit.
"Sekarang ini, gap antara para pemain tunggal putra semakin menipis dan terus semakin menipis," ucap Lin Dan.
Baca Juga : Belum Ada Kepastian Comeback Lee Chong Wei Setelah Piala Sudirman 2019
"Hal ini menjadi sulit bagi para pemain manapun untuk memenangi setiap pertandingan," kata dia menambahkan.
Selain peta persaingan tunggal putra yang semakin sengit, Lin Dan pun sadar bahwa dia akan bersaing dengan dua kompatriotnya, yang secara peringkat lebih baik dari dia, yakni Shi Yuqi dan Chen Long.
Baca Juga : Chan Peng Soon Kecewa Tak Masuk Skuat Malaysia untuk Piala Sudirman
Kendati demikian, Lin Dan masih memiliki motivasi kuat dan menegaskan siap bersaing memperebutkan satu tiket ke Olimpiade Tokyo 2020.
"Semua orang tahu bahwa China (dan negara lain) hanya bisa mengirimkan maksimal dua wakil pada Olimpiade tahun depan," kata Lin Dan.
"Saya harus menghadapi kenyataan pahit itu, saya hanya bisa mencoba menampilkan usaha terbaik saya dalam berkompetisi untuk memperebutkan salah satu slot yang tersedia itu," ucap dia melanjutkan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Badminton Planet |
Komentar