Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelas Terbaik Liga Inggris 2018-2019 - Pogba di Antara Dominasi Man City-Liverpool

By Bagas Reza Murti - Kamis, 25 April 2019 | 16:33 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba
TWITTER.COM/LAYS00659335
Gelandang Manchester United, Paul Pogba

BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Paul Pogba menjadi satu-satunya perwakilan non Man City dan Liverpool dalam susunan pemain terbaik Liga Inggris 2018-2019 versi PFA.

Penghargaan yang diberi nama PFA Team of The Year ini didominasi perwakilan dari dua tim yang sedang saling kejar dalam perburuan titel Liga Inggris, Man City dan Liverpool.

Man City yang memuncaki klasemen sementara mengirimkan 6 wakil yang ada di setiap posisi, sementara Liverpool mengirimkan 4 wakil.

Yang menjadi kejutan adalah tidak ada nama Eden Hazard dalam susunan pemain terbaik Liga Inggris kali ini.

Padahal Hazard menjadi salah satu dari 6 nomine PFA Player of The Year bersama Virgil van Dijk, Sadio Mane, Raheem Sterling, Bernardo Silva dan Sergio Aguero.

Baca Juga : Wonderkid Chelsea Cedera Berat, Minat Bayern Muenchen Tak Luntur

Penghargaan PFA Player of The Year sendiri telah dimenangi oleh Virgil van Dijk pada Rabu (24/4/2019).

Sergio Aguero menjadi andalan di lini depan dan mengalagkan Harry Kane sebagai ujung tombak yang asben untuk pertama kalinya dalam 5 musim terakhir.

Raheem Sterling berada di sayap kanan telah mengoleksi 17 gol dan 10 assist, sementara Sadio Mane telah mencetak 18 gol sejauh ini melengkapi trio lini depan.

Baca Juga : Tiga Gol Lagi, De Gea Akan Samai Rekor Terburuknya Sepanjang Karier

Di lini tengah, Paul Pogba menjadi satu-satunya perwakilan non Manchester City-Liverpool dan didampingi duo gelandang City Bernardo Silva dan Fernandinho.

Empat bek di lini pertahanan terdiri dari pemenang PFA Player of The Year, Virgil van Dijk didampingi Aymeric Laporte, Andy Robertson dan Trent Alexander-Arnold.

Sementara untuk pos penjaga gawang dihuni oleh kiper nomer satu Man City, Ederson Moraes.

Berikut ini adalah starting XI PFA Team of The Year

(4-3-3): Ederson Moraes (Man City); Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Aymeric Laporte (Man City), Virgil van Dijk (Liverpool), Andy Robertson (Liverpool); Fernandinho (Man City), Paul Pogba (Man United), Bernardo Silva (Man City); Raheem Sterling (Man City), Sergio Aguero (Man City), Sadio Mane (Liverpool)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : theguardian
REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X