BOLASPORT.COM - Petenis papan atas dunia, Roger Federer, memberikan komentar terkait pemindahan lokasi turnamen ATP Finals ke Turin, Italia.
Dari informasi yang didapat BolaSport.com, Kota Turin baru akan menjadi tuaan rumah ATP Finals pada edisi 2021 mendatang.
Kota asal Juventus ini bakal menggantikan posisi London yang sudah menggelar kompetisi penutup tenis putra dunia tersebut sejak 2009 hingga 2020 nanti.
Terpilihnya Turin ini tidak serta-merta karena mereka berhasil unggul dalam sistem voting dengan mengalahkan Manchester, Singapura, Tokyo, dan London.
Setelah resmi terpilih, Turin bakal diikat kontrak dengan ATP untuk menggelar ajang itu di Stadion Pala Alpitour mulai tahun 2021 hingga 2025.
Baca Juga : Ambisi Besar Tunggal Putra Singapura pada Piala Sudirman 2019
Pemindahan ini tentu mengundang komentar dari beberapa petenis papan atas dunia, salah satunya Roger Federer.
Federer menyebut jika pemindahan tempat ini merupakan sebuah babak baru bagi ATP dalam menggelar turnamen bergengsi tersebut.
"Ini adalah hal yang menarik dan akan menjadi babak baru untuk tur ATP," ucap Roger Federer dilansir BolaSport.com dari laman resmi ATP.
"Saya sangat senang melihat turnamen ini pindah ke Turin. Saya juga berharap dapat menjadi bagian dari acara yang sangat istimewa itu," tuturnya menambahkan.
Baca Juga : 4 Statistik Menyedihkan Man United di Bawah Ole Gunnar Solskjaer
Tidak ketinggalan, Fabio Fognini yang baru saja menjuarai Monte Carlo Masters 2019 juga turut memberikan komentarnya.
Fognini yang notabene berasal dari Italia menilai jika dipilihnya Turin sebagai penyelenggara ATP Finals merupakan momen yang bagus bagi olahraga tenis di negaranya.
"Saya bermain di ATP Final 2015 untuk nomor ganda dan semua orang senang berada di sana. Saya senang negara saya mendapat kesempatan itu," ucapnya.
"Ini merupakan momen yang bagus untuk tenis Italia, kami akan memiliki turnamen paling penting di sini," kata Fabio Fognini mengakhiri.
ATP Finals 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di London, Inggris pada 10-17 November 2019.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | ATP Tour |
Komentar