Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara atau Tidak, Liverpool Tetap Tim Terbaik di Liga Inggris

By Ahmad Tsalis - Jumat, 26 April 2019 | 18:45 WIB
Georginio Wijnaldum merayakan golnya untuk Liverpool ke gawang Cardiff City, 21 April 2019.
TWITTER.COM/LFC
Georginio Wijnaldum merayakan golnya untuk Liverpool ke gawang Cardiff City, 21 April 2019.

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, percaya bila timnya adalah yang terbaik di Liga Inggris meskipun pada akhirnya tidak juara musim ini.

Juergen Klopp memiliki harapan besar sejak menangani Liverpool pada 2015.

Hal yang ingin direalisasikan Juergen Klopp adalah membawa Liverpool meraih gelar juara.

Termasuk Liga Inggris, kompetisi yang sudah tidak dimenangi Liverpool sejak musim 1989-1990.

Baca Juga : Peringatan Klopp untuk Man City: Hati-hati di Markas Burnley!

Namun, apabila musim ini gelar juara tak jatuh ke tangan mereka, The Reds tetap dinilai Klopp sebagai tim terbaik di Premier League.

"Para pemain layak mendapat setiap poin dari total 88 yang telah diraih sejauh ini," kata Klopp, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Mirror.

"Kini kami harus memastikan sembilan poin maksimal yang tersisa. Melakukan hal itu memang sulit karena tim lawan tentu tidak akan merelakannya.

"Namun, tim saya adalah yang terbaik pada tahun ini," ucap pria 51 tahun ini melanjutkan.

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Salah satu alasan yang membuat yakin Klopp bahwa Liverpool adalah tim terbaik yakni kinerja para pemainnya.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu puas dengan performa yang ditampilkan Mohamed Salah cs sepanjang musim ini.

Sekalipun, lanjut Klopp, The Reds pada akhirnya tetap mendapat mendapat cibiran, termasuk belum berhasil meraih juara.

Klopp menilai ada proses pembelajaran yang berharga—hal yang membuat The Reds naik level dari musim ke musim.

Baca Juga : Jadwal Liga Inggris Pekan 36 - Liverpool dan Manchester United Live RCTI

"Saya akan senang jika Liverpool memiliki 97 poin, sungguh," tutur Klopp.

"Jika mampu meraih total poin tersebut, maka penampilan kami benar-benar luar biasa.

"Lantas, saya tak akan memedulikan soal apa pun ocehan orang lain yang dilontarkan kepada kami," ucapnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136