BOLASPORT.COM - Live streaming resmi bisa menjadi metode lain untuk menonton partai Liverpool vs Huddersfield Town pada laga lanjutan Liga Inggris.
Pertandingan Liverpool kontra Huddersfield Town dalam Liga Inggris pekan ke-36 akan dihelat di Stadion Anfield pada Sabtu (27/4/2019) mulai pukul 02.00 WIB.
Pertandingan Liverpool vs Huddersfield akan disiarkan secara langsung oleh RCTI.
Adapun live streaming Liverpool vs Huddersfield Town dapat diakses melalui situs Metube dan RCTI TV yang bisa ditemukan pada akhir artikel ini.
Baca Juga : Satu Sisi Pembeda Liverpool dari Manchester City di Liga Inggris
Liverpool masih belum menyerah dalam perebutan titel juara Liga Inggris musim 2018-2019.
Namun, mereka juga tak bisa menyangkal fakta tertinggal satu poin dengan pemuncak klasemen, Manchester City (89).
Karena itu, Liverpool wajib menuntaskan tiga laga tersisa dengan sempurna untuk menjaga asa meraih trofi, sembari berharap The Citizens terpeleset.
Baca Juga : Peringatan Klopp untuk Man City: Hati-hati di Markas Burnley!
Partai kandang melawan Huddersfield menjadi kampanye pertama The Reds dalam tiga gameweek pamungkas Premier League.
Anak asuh Juergen Klopp pun dijagokan pada menang pada partai ini karena memegang rekor gemilang menghadapi Huddersfield.
Mereka tak pernah kalah dalam 13 laga terakhir (10 menang, 3 seri) ketika bentrokan versus tim beralias The Terriers sejak November 1959.
Berikut link live streaming Liverpool vs Huddersfield Town:
Catatan : Link live streaming RCTI hanya informasi untuk pembaca. BolaSport.com tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran live streaming Liverpool vs Huddersfield Town.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar