Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bikin Kaki Lawan Nyaris Patah, Kylian Mbappe Diganjar Kartu Merah

By Ade Jayadireja - Minggu, 28 April 2019 | 14:24 WIB
Kylian Mbappe melanggar keras Damien Da Silva dalam final Piala Prancis antara PSG dan Rennes, Sabtu (27/4/2019)
FOX SPORTS 4
Kylian Mbappe melanggar keras Damien Da Silva dalam final Piala Prancis antara PSG dan Rennes, Sabtu (27/4/2019)

BOLASPORT.COM - Kartu merah Kylian Mbappe menambah drama dalam kekalahan Paris Saint-Germain (PSG) dari Rennes pada final Piala Prancis, Sabtu (27/4/2019).

PSG harus mengakui keungulan Rennes lewat adu penalti dalam laga yang digelar di Stade de France.

Pemenang ditentukan lewat babak tos-tosan setelah skor sama kuat 2-2 selama 120 menit.

Dua menit jelang babak tambahan selesai, tepatnya menit ke-118, terjadi sedikit keributan akibat pelanggaran fatal Kylian Mbappe.

Baca Juga : Dirumorkan ke Persib, Rene Mihelic Pernah Lawan Lukaku dan Radja Nainggolan

Baca Juga : Anak Baru Barcelona Tak Bisa Lupakan Tepuk Tangan Lionel Messi

Pemuda berumur 20 tahun itu menendang lutut Damien Da Silva saat berebut bola.

Aksi sembrono sang wonderkid bahkan nyaris membuat kaki lawannnya patah.

Tanpa pikir panjang, wasit Ruddy Buquet mengeluarkan kartu merah dari sakunya.

Ini menjadi kartu merah ketiga dalam sepanjang karier Mbappe di level klub.

Semuanya terjadi dalam balutan seragam PSG.

Kali pertama ia mengalami pengusiran adalah saat tampil pada partai semifinal Piala Liga Prancis, 30 Januari 2018, juga melawan Rennes.

Selang delapan bulan kemudian, 1 September 2018, bintang timnas Prancis itu kembali dihukum kartu merah dalam partai Liga Prancis melawan Olympique Nimes.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Twitter
REKOMENDASI HARI INI

Jorge Martin Jawab Ancaman Francesco Bagnaia pada Balapan Final, 'Saya Cepat di Semua Sirkuit'

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X